Suara.com - Setahun sudah penyanyi dan penulis asal Irlandia Sinead O'Connor meninggal dunia. Kini, penyebab kematian O'Connor akhirnya terungkap.
Dilansir dari laman People, Irish Independent yang mengutip akta kematiannya menyebut O'Connor meninggal akibat penyakit paru obstruktif kronis (PPOK) dan asma.
Akta kematian O'Connor didaftarkan oleh mantan suaminya, John Reynolds, di Lambeth, London pada 24 Juli 2024. Akta tersebut keluar setelah jenazah sang musisi diautopsi.
Sebelumnya, O'Connor meninggal dunia dalam usia 56 tahun pada 26 Juli 2024. Dia ditemukan tak sadarkan diri di kediamannya di London.
Baca Juga: Siapa Sinead O'Connor? Penyanyi Legendaris yang Meninggal Diduga Karena Gangguan Mental
Kemudian pada Januari tahun ini, kantor koroner London menyatakan O'Connor meninggal dunia karena penyebab alami.
Lalu, pemeriksaan tentang kematian O'Connor dihentikan.
Sinead O'Connor adalah seorang penyanyi dan penulis lagu asal Irlandia yang dikenal dengan suara khasnya dan gaya bermusiknya yang unik.
Dia menjadi terkenal di akhir 1980-an dan awal 1990-an dengan berbagai hits dan album yang mendapat pujian kritis.
O'Connor merilis album debutnya, The Lion and the Cobra, pada 1987 yang mendapatkan sambutan hangat dari kritikus dan penggemar.
Baca Juga: Dialami Sinead O'Connor Sebelum Wafat, Ini Alasan Masalah Kesehatan Mental Gak Boleh Diabaikan!
Lagu-lagunya sering kali berisi lirik yang kuat dan emosional, mencerminkan pandangan pribadinya tentang berbagai isu sosial dan politik.