Suara.com - Publik tengah dikejutkan dengan tersiarnya kabar pernikahan Laudya Cynthia Bella dengan seorang pendakwah kondang, Ustaz Muhammad Nuzul Dzikri, pada Minggu (28/7/2024).
Kabar pernikahan Laudya Cynthia Bella dengan Ustaz Muhammad Nuzul Dzikri ini bermula dari unggahan akun Facebook Sulhidayah Syam baru-baru ini.
![Kabar pernikahan Laudya Cynthia Bella dengan Ustaz Muhammad Nuzul Dzikri. [Instagram/@lambe_turah]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2024/07/28/16903-kabar-pernikahan-laudya-cynthia-bella-dengan-ustaz-muhammad-nuzul-dzikri-instagramatlambe-turah.jpg)
"Hari ini tersiar kabar bahwa LCB menikah dengan salah satu ustaz bermanhaj Salaf yakni Ustaz Nuzul Dzikri hafidzahullah," bunyi keterangan dalam akun Sulhidayah Syam.
Akun Facebook tersebut mengeklaim, pernikahan Laudya Cynthia Bella dengan sang pendakwah merupakan benar adanya alih-alih hoax semata.
"Beritanya shahih Insya Allah," sambung keterangan tersebut.
Dengan berita pernikahan tersebut, Laudya Cynthia Bella disebut-sebut menyandang status sebagai istri ketiga ustaz Nuzul Dzikri.
"Bersyukur jika benar Bella menjadi istri ketiga ustaz Nuzul Dzikri," tulis akun Suhada Suhada.
Kabar Laudya Cynthia Bella melepas masa jandanya dengan menerima pinangan ustaz Nuzul Dzikri ini viral hingga menyebar luas ke sejumlah akun gosip.
"Laudya Cynthia Bella dikabarkan menikah dengan ustaz Muhammad Nuzul Dzikri," tulis akun Instagram @lambe_turah, dikutip pada Minggu (28/7/2024).
Baca Juga: BCL Dipuji Mirip Laudya Cynthia Bella Saat Umrah, Tas Belasan Juta di Pundak Bikin Salah Fokus
Perihal itu, sejumlah netizen turut memberikan respons dan komentar yang beragam. Sebagian netizen mengutarakan ekspresi terkejut dengan berita pernikahan tersebut.