Suara.com - Zahwa Massaid dan ibu sambungnya, Angelina Sondakh, sama-sama menuai pujian karena fasih menggunakan bahasa Inggris.
Pujian yang diterima Angelina Sondakh terjadi ketika dia menyambut kepulangan Zahwa Massaid ke Indonesia pada Kamis (18/7/2024) lalu. Kala itu, dia menuliskan pesan untuk anak sambungnya memakai bahasa Inggris.
"Selamat pulang putri manisku, Zahwa Massaid. Hidup dipenuhi dengan momen-momen indah, salah satunya adalah mempunyai kamu sebagai putriku," kata Angelina Sondakh dalam bahasa Inggris.
Sementara itu, Zahwa Massaid dipuji kemampuan berbahasa Inggris-nya saat menjadi bintang tamu acara talkshow 'Pagi Pagi Ambyar' pada Selasa (23/7/2024).
Baca Juga: Apa Hadiah Pelangkah Aaliyah Buat Zahwa Massaid? Ikhlas Didahului Nikah Adik
"'Kok Aaliyah cengar-cengir doang?', padahal dia itu nangis. She's right in front of me, air matanya udah ngalir. Tapi dia tetap senyum," tutur Zahwa Massaid.
Selain kemampuan berbahasa Inggris keduanya yang memukau, Zahwa Massaid dan Angelina Sondakh sama-sama memiliki latar belakang pendidikan mentereng.
Angelina Sondakh diketahui tumbuh besar di Manado. Dia bersekolah di SD Laboratorium IKIP Manadao dan SMP Katolik Pax Christi Manado.
Beranjak dewasa, Angelina Sondakh mulai mengarungi negeri seberang. Dia menuntut ilmu ke Australia, yakni di Presbyterian Ladies College dan di Armidale Public High School.
Meski begitu, ibu Keanu Massaid itu terpaksa kembali ke Indonesia. Dia melanjutkan pendidikannya di SMA Negeri 2 Manado.
Baca Juga: Bukan Hanya ke Aaliyah Massaid, Sikap Geni Faruk ke Zahwa Massaid Bikin Terharu
Untuk pendidikan tinggi, Angelina Sondakh berkuliah tingkat sarjana di Universitas Katolik Indonesia dengan program studi Manajemen.
Istri mendiang Adjie Massaid itu mengambil S2 Ilmu Komunikasi di Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Indonesia. Di kampus yang sama, dia mengambil kuliah jenjang doktor dengan program studi Ilmu Komunikasi.
Sementara itu, Zahwa Massaid menempuh pendidikan sejak sekolah dasar (SD) hingga sekolah menengah atas (SMA) di Highscope TB Simatupang Jakarta.
Selaras dengan ibu sambungnya, Zahwa Massaid juga sempat merantau ke luar negeri. Dia memilih negeri Paman Sam sebagai destinasi untuk menuntut ilmu.
Zahwa Massaid berkuliah ke Fashion Institute of Technology (FIT) New York, Amerika Serikat. Di kampus tersebut, dia meraih gelar bachelor of fashion business pada 2023.