Suara.com - Jelang pernikahan Thariq dan Aaliyah Massaid yang tinggal menghitung hari, keluarga Gen Halilintar kian sering wara-wiri ke sejumlah acara televisi.
Selain menndatangi acara "Pagi Pagi Ambyar" dan "Rumpi", keluarga Gen Halilintar kini menjadi bintang tamu talkshow "Brownis".
Dari unggahan yang beredar, keluarga Gen Halilintar didampingi oleh keluarga Massaid di acara "Brownis" pada Selasa (23/7/2024).
Pada kesempatan itu, Geni Faruk selaku orangtua anak-anak Gen Halilintar dimintai pendapat berbesanan dengan artis papan atas.
"Gimana sih Umi perasannya punya besan artis hebat?" ujar Ruben Onsu.
Menurut ibunda Thariq Halilintar tersebut, dirinya mengaku bangga bisa berbesanan dengan artis kondang.
"Masya Allah, luar biasa. Jadi kita tuh bahagia waktu punya mantu pertama, Umi dapet dua orang ibu besan," ucap Geni Faruk.
Di samping itu, istri Anofial Asmid tersebut juga mengaku bahagia karena mendapat empat orang ibu besan dari masing-masing menantunya.
"Nah kalau sekarang, Umi dapat dua ibu besan lagi. Umi dapat empat ibu besan. Bukan hanya kaya anak, kaya ibu besan," imbuh Geni Faruk.
Cuplikan unggahan video curahan hati Geni Faruk besanan dengan Angelina Sondakh dan Reza Artamevia ini viral di media sosial TikTok dengan atensi sebanyak 2,5 juta jumlah tayangan.