Suara.com - Personel band Naff, Hatna Danarda atau Arda punya hobi mengoleksi action figure superhero idolanya semasa kecil. Dimulai semenjak menikah dengan personel Kotak, Tantri Syalindri, jumlah koleksi action figure Arda kini sudah tidak terhitung.
"Udah nggak ngitungin sih. Puluhan kali mah ada ya. Yang pasti, saya kumpulinnya satu-satu terus dibikin diorama," ujar Arda Naff kepada Suara.com lewat sambungan telepon, Jumat (19/7/2024).
Diakui Arda Naff, hobinya mengoleksi action figure menghabiskan cukup banyak uang. Di salah satu koleksinya, ada jenis robot yang kalau dibeli di Indonesia harganya bisa sampai Rp6 juta.
"Jadi waktu kemarin Tantri ke Hong Kong, dia beliin saya robot. Awalnya dia video call, bilang mau beliin mainan buat anak-anak. Tapi saya juga disuruh milih, saya girang dong," kisah Arda Naff seraya tertawa.
Baca Juga: Arda NAFF Bersyukur Nikahi Tantri Kotak: Dia Mau Diajak Berjuang
"Di situ, saya ada minta satu robot gitu, yang kalau di Hong Kong harganya Rp1,9 juta. Ternyata pas saya cek, kalau beli di Jakarta harganya bisa sampai Rp6 juta," lanjut lelaki 36 tahun.
Biasanya, hobi mahal suami ditentang oleh para istri. Masih banyak tanggung jawab yang harus dipenuhi seorang kepala rumah tangga, daripada sekedar mengikuti hobi.
Namun, hal itu tidak berlaku bagi Arda Naff. Ia mendapat dukungan penuh Tantri Kotak untuk mengoleksi action figure.
"Tantri tuh fasilitasin. Dia sampai beliin lemari buat koleksi saya dipajang, biar bagus," kata Arda Naff.
Syarat bagi Tantri Kontak mengizinkan Arda Naff mengikuti hobi mahalnya pun terbilang sederhana. Ia cuma meminta untuk diizinkan mengikuti hobinya juga dalam bermain Lego.
Baca Juga: Orang Kampung Dekati Rockstar, Cerita Arda NAFF Dapatkan Tantri Kotak Seperti Kisah FTV
"Tantri cuma bilang, 'Aku juga mau pajang Lego aku ya'. Jadi di rumah itu ada satu lemari yang isinya Lego dia sama Doraemon. Dia nge-fans banget sama Doraemon," terang Arda Naff.
Arda Naff juga diminta Tantri Kotak untuk mengontrol dirinya sendiri supaya tidak kelewat boros dalam mengoleksi action figure.
"Dia cuma pesen, 'Kamu harus tahu diri, harus ngerem'. Jadi ya udah, harus komitmen," ucap Arda Naff.
"Kayak saya sekarang ini, mending stop dulu nambah koleksinya. Daripada nanti berhentinya sulit," pungkasnya.