Bedanya, Fuji sedang meromantisasi kebersamaannya dengan pria lain. Pria tersebut adalah sosok yang berharga dalam hidupnya, yaitu Fadly Faisal sang kakak.
Kakak beradik ini ternyata tengah menghabiskan waktu bersama di pantai. Sembari mengenakan atasan cerah, Fuji menyandarkan bahunya ke bahu Fadly Faisal.
Bersama unggahan tersebut, Fuji juga menyematkan sebuah caption yang manis. Fuji mengungkapkan perasaannya karena kehadiran kakaknya tersebut.
"Setidaknya aku mendapatkanmu," tulis Fuji dalam unggahan tersebut.