Suara.com - Prilly Latuconsina memang dikenal sebagai aktris Indonesia yang serba bisa. Teranyar, Prilly Latuconsina bikin takjub netizen saat menjalani latihan rescue diver.
Lewat Instagram pribadinya, Prilly Latuconsina membagikan pengalamannya saat mengikuti training rescue diver. Ini merupakan praktek penyelamatan untuk diver yang tak sadarkan diri.
Prilly Latuconsina mengaku deg-degan saat menjalani training ini. Pasalnya, dia merasa simulasinya kayak nyata.
Semua teknik yang dilakukan harus benar karena ini menyangkut nyawa orang dan diri sendiri. Pemain film Budi Pekerti ini pun menjalani latihan dari korban dibawa dari tengah laut sampai melakukan pertolongan pertama.
Bahkan Prilly juga melakoni latihan saat dia jadi korban yang tidak sadarkan diri. Meskipun merasa seru pas training, tetapi bintang film Danur ini mengaku amit-amit kalau sampai kejadian beneran.
Sontak banyak netizen yang takjub betapa serba bisanya Prilly. Tak sedikit juga netizen yang terpesona dengan kecantikan alami Prilly saat pakai baju selam.
Jadi, apakah kamu penasaran dengan momen Prilly Latuconsina ikuti latihan rescue diver? Yuk kepoin langsung potretnya di bawah ini!
1. Ini potret Prilly Latuconsina saat persiapan sebelum training untuk jadi rescue diver. "I am very excited to learn new things today!" kata Prilly Latuconsina pada captionnya.

2. Prilly Latuconsina mengaku sangat deg-degan saat latihan karena kayak nyata. "Semua teknik harus dilakukan dengan benar karena ini menyangkut nyawa orang dan nyawa kita juga," katanya di Instagram, (15/7/2024).
Baca Juga: Terinspirasi dari Sosok Olga Syahputra, Begini Cara Prilly Latuconsina Perlakukan Fans

3. "Harus bisa melakukan teknik mendorong korban, membuka alat, menggendong korban sampai ke pinggir pantai, melakukan CPR, nafas buatan dan memberikan oksigen," sambung aktris cantik berusia 27 tahun ini.