Menurut Irvina Zainal, Kimberly Ryder bersikap seperti sekarang dan dianggap 'gila' karena sikap Edward Akbar sendiri. Oleh sebab itu, Edward diminta introspeksi diri.
8. Adik Kimberly Ryder Beri Ultimatum Edward Akbar
![Kimberly Ryder dan Edward Akbar. [Instagram/edward_akbar]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2024/07/15/15603-kimberly-ryder-dan-edward-akbar.jpg)
Natasha Ryder pun tak tinggal diam ketika Edward Akbar menyinggung pihak luar telah mempengaruhi Kimberly Ryder. Natasha meminta Edward tidak membuat 'drama' dengan sang kakak.
Natasha Ryder pun dibikin heran apa yang dicari Edward Akbar dengan bereaksi 'drama' ketika digugat cerai Kimberly Ryder. Edward dianggap kocak dengan bersikap mencari perhatian publik seperti sekarang.
Karena Instagram-nya diblokir Edward Akbar, Natasha Ryder hanya bisa menyampaikannya melalui media sosial. Natasha juga meminta Edward agar menghentikan 'drama' yang sedang 'dimainkan' saat ini.
9. Kimberly Ryder Masih Bungkam

Hingga berita ini diterbitkan, Kimberly Ryder masih belum mengungkap alasannya menggugat cerai Edward Akbar di tengah sindiran-sindiran yang dituliskan keluarganya.
Pihak PA Jakpus pun enggan mengungkap alasan yang dituliskan Kimberly Ryder dalam gugatan cerainya. Sementara itu, Edward Akbar minta doa agar rumah tangganya dengan Kimberly Ryder yang sudah berlangsung 6 tahun bisa dipertahankan.
Itu dia berbagai fakta perceraian Kimberly Ryder dan Edward Akbar yang sedikit kisruh karena aksi saling sindir di media sosial. Bagaimana pendapatmu?
Baca Juga: Edward Akbar Berusaha Bujuk Kimberly Ryder, Natasha Ryder Murka: Cari Apa Sih?
Kontributor : Neressa Prahastiwi