Rossa Sempat Kepikiran Nikah dengan Afgan?

Ferry Noviandi Suara.Com
Selasa, 16 Juli 2024 | 08:45 WIB
Rossa Sempat Kepikiran Nikah dengan Afgan?
Afgan dan Rossa. [Instagram/@itsrossa910]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Rossa dan sang putra, Rizky Langit Ramadhan menjadi bintang tamu acara bincang-bincang bersama Denny Sumargo yang tayang di YouTube pada Senin (15/7/2024).

Dalam konten "Curhat Bang" tersebut, Rossa awalnya ditanya soal keinginan menikah lagi. Rossa diketahui bercerai dari Yoyo Padi pada Juli 2009, yang artinya 15 tahun lalu.

Kepada Denny Sumargo alias Densu, Rossa mengaku ada pikiran untuk menikah lagi. Sayangnya Rossa belum menemukan sosok yang tepat untuk menjadi pendamping hidupnya.

"Ada (kepikiran nikah lagi). Cuma belum menemukan orang yang menurut gue tepat aja. Gue enggak mau gagal lagi," ujar Rossa.

Nama Afgan lagi-lagi disinggung sebagai sosok yang dekat dengan Rossa beberapa tahun ke belakang. Rossa pun tak menampik hubungan dekat antara mereka berdua.

"Gue sama Afgan awalnya juga sahabatan. Cuma lama-lama memang jadi deket. Dibilang pacaran juga enggak, tapi memang setiap hari dulu barengan sama Afgan," kata Rossa.

Bahkan menurut Rossa, Rizky sang putra pun dekat dengan Afgan. Begitu pun Rossa dengan keluarga Afgan, sudah selayaknya saudara.

"Cuma kami enggak pernah berpikir bahwa 'Oke deh kita nikah aja'. Mungkin ada saat-saat kami punya pikiran itu, cuman ya memang enggak ke sana aja sih," imbuh Rossa.

Lantas apakah status kedekatan Rossa dan Afgan selama ini? Rossa mengaku memang tidak pernah resmi pacaran meskipun berhubungan sangat dekat.

Baca Juga: Jadi Produser, Prilly Latuconsina Numpang Curhat di Film Dokumenter Rossa

"Ya, dekat. Bisa dibilang.. kayak officially (pacaran) enggak, tapi kenyataannya memang begitu-begitu aja. Memang ada masanya berapa tahun (kami) bareng-bareng terus," tutur perempuan 45 tahun ini.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Tolak Ajakan Thariq Halilintar Nikah Muda, Fuji Ternyata Kepikiran Nasib Gala Sky
Tolak Ajakan Thariq Halilintar Nikah Muda, Fuji Ternyata Kepikiran Nasib Gala Sky
Anies Singgung Pengumuman dari CEO Google, Netizen Bandingkan dengan Gibran: Wapres Mana Kepikiran...
Anies Singgung Pengumuman dari CEO Google, Netizen Bandingkan dengan Gibran: Wapres Mana Kepikiran...
Justin Hubner Minat Nikah dengan Perempuan Indonesia
Justin Hubner Minat Nikah dengan Perempuan Indonesia
Beda Jauh Kekayaan Menpar Widiyanti vs Dedi Mulyadi Usai Kritik Pembongkaran Tempat Wisata
Beda Jauh Kekayaan Menpar Widiyanti vs Dedi Mulyadi Usai Kritik Pembongkaran Tempat Wisata
Banyak Pemain Keturunan Indonesia, Erick Thohir: Dulu Timnas Indonesia Dibela Pemain Afrika
Banyak Pemain Keturunan Indonesia, Erick Thohir: Dulu Timnas Indonesia Dibela Pemain Afrika
Harga Lebih Murah, Performa HP Vivo Ini Jauh Ungguli Infinix Note 50 Pro
Harga Lebih Murah, Performa HP Vivo Ini Jauh Ungguli Infinix Note 50 Pro

TERKINI