Richard Lee Tawar Jersey Cristiano Ronaldo Rp 10 Miliar, Padahal Atta Halilintar Beli Cuma Ratusan Juta

Minggu, 14 Juli 2024 | 10:46 WIB
Richard Lee Tawar Jersey Cristiano Ronaldo Rp 10 Miliar, Padahal Atta Halilintar Beli Cuma Ratusan Juta
Richard Lee ingin membeli jersey Ronaldo Rp 10 miliar (YouTube)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Atta Halilintar membuat Richard Lee iri karena memiliki jersey asli Cristiano Ronaldo yang pernah dipakai untuk bertanding melawan klub Rumania, Dinamo Bucharest.

Bahkan, jersey tersebut masih terdapat bekas-bekas tanah dan sudah ditandatangani oleh pesepak bola asal Portugal itu.

Richard Lee tertarik dengan jersey Ronaldo milik Atta Halilintar (YouTube)
Richard Lee tertarik dengan jersey Ronaldo milik Atta Halilintar (YouTube)

Momen tersebut terjadi ketika Richard Lee bertandang ke rumah Atta Halilintar tidak lama ini. Suami Aurel Hermansyah itu memperlihiatkan koleksi-koleksi jersey asli pesepak bola dunia.

"Ini bajunya apa ini, asli? Oh, aku nggak punya," tanya pria asal Palembang itu sambil menunjuk jersey Ronaldo yang dibingkai kaca.

Baca Juga: Panggilan Aaliyah ke Thariq Dipuji karena Tahu Sopan Santun, Ternyata Sama Seperti Aurel ke Atta Halilintar

"Asli, dok. Ini malah yang paling bagus, match worn namanya. Jadi kalau match worn ini, kemarin menang lelang," ungkap Atta Halilintar.

Jersey tersebut memang hasil menang lelang dari pesepak bola asal Aceh, Martunis. Jersey tersebut sengaja diberikan langsung oleh Ronaldo pada 2005 silam.

"Ini original, bekas dia pakai. Ini pertandingan vs Dinamo Bucharest. Dia ngasih jersey ini ke Martunis, dan Martunis ngelelang jersey ini buat bikin pesantren," terang Atta Halilintar.

"Kenapa enggak gue yang beli pada waktu itu," sesal Richard Lee, yang ternyata fans berat Cristiano Ronaldo sejak dulu.

Tahu sejarah jersey tersebut, Richard Lee pun berkeinginan membelinya dengan harga Rp 10 miliar.

Baca Juga: Sakit Hati Dibully, Aurel Hermansyah Luapkan Lewat Lagu

"Kalau ini mau dijual, mas Atta lepas berapa? Sebut aja angka, yang nggak pakai mikir. Lepas berapa nih? Ya udah 10 miliar, deal?" ucap Richard Lee sambil mengulurkan tangan tanda kesepatakan.

"Ah, nggak mungkin. Ah, beneran dok? Nggak mungkin pasti," balas Atta Halilintar sambil terbahak. Richard Lee pun mengaku bahwa ia memang belum tentu membelinya.

Sementara pada 2022 ketika Atta Halilintar membelinya, Martinus mengungkapkan bahwa harga jersey itu tidak mencapai miliaran. Bahkan, tidak sampai Rp 500 juta.

"Harganya ratusan juta," kata Martinus kala itu.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI