Suara.com - Panggilan Aaliyah Massaid ke tunangannya, Thariq Halilintar dipuji. Aal, sapaan akrabnya, dianggap tahu sopan santun.
Memangnya Thariq Halilintar dipanggil apa oleh Aaliyah Massaid?
Momen ini terjadi saat Aaliyah mempromosikan tempat lamaran mereka. Dalam sebuah video, Aal menyebut Thariq dengan panggilan "Bang Thariq".

"Dari awal, aku dan Bang Thariq mau bikin acara lamaran, kita langsung sepakat. Aku langsung bilang kalau aku tuh mau di The Manor Andara karena sudah sesuai sama tema yang aku pengin. Arsitekturnya yang simpel, tapi elegan, yes! Ditambah juga spacious terbuka, pokoknya ini pas banget nih di The Manor Andara," kata Aaliyah Massaid.
"Cocok banget dengan vibe yang kita mau bikin. Jadi buat teman-teman yang mau bikin acara, baik itu gathering, atau birthday party, atau wedding, semuanya bisa di sini, guys," ujar Thariq menimpali.
Panggilan "Bang Thariq" dinilai netizen sebagai bentuk penghargaan dan penghormatan dari Aaliyah Massaid. Aal padahal bisa menyebut "Sayang" tapi dia memilih tak melakukannya.
"Aal nih sopan banget ya, walau seumuran tapi manggil calon suaminya abang bukan cuma nama doang," kata seroang netizen.
Usut punya usut, panggilan Aurel Hermansyah ke suaminya, Atta Halilintar, yang merupakan abang dari Thariq juga seperti itu.
Hal ini terungkap saat Aurel baru dilamar oleh Atta. Hadir sebuah program TV, Atta awalnya diminta host Sule untuk menghubungi Aurel.
Baca Juga: Tas Mewah Baru Fuji Mirip Pemberian Thariq Halilintar ke Aaliyah Massaid, Nilainya Ratusan Juta?
Di kesempatan tersebut, Sule bertanya banyak hal pada Aurel. Pertama yang ditanyakan adalah apa yang sering dilakukan Aurel bersama Atta ketika lagi bersama.