Sinopsis Film Harta, Tahta, Boru Ni Raja yang Angkat Budaya Batak, Tayang Hari Ini!

Sumarni Suara.Com
Kamis, 11 Juli 2024 | 16:39 WIB
Sinopsis Film Harta, Tahta, Boru Ni Raja yang Angkat Budaya Batak, Tayang Hari Ini!
Poster film Harta, Tahta, Boru Ni Raja (Instagram/@film_borunirajai)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sinopsis film Harta, Tahta, Boru Ni Raja sedang ramai dibicarakan karena mengangkat salah satu budaya Indonesia. Ya, film yang digarap atas kerjasama antara rumah produksi PIM Pictures dan Badan Otoritas Danau Toba (BPODT) ini mengangkat budaya Batak sebagai setting cerita.

Agustinus Sitorus yang dipercaya menjadi sutradara dan produser Harta, Tahta, Boru Ni Raja sebelumnya telah sukses menggarap beberapa film. Misalnya Nagih Janji Cinta, Kutukan Sembilan Setan, Pariban: Idola dari Tanah Jawa, juga Perjamuan Iblis. 

Selain itu, jajaran artis muda yang bermain dalam film ini juga menambah rasa penasaran publik. Lalu seperti apakah kisah dan budaya Batak yang akan ditampilkan? Biar nggak makin penasaran simak dulu ulasan sinopsis Harta, Tahta, Boru Ni Raja berikut.

1. Sinopsis Film Harta, Tahta, Boru Ni Raja

Baca Juga: Kolaborasi di Film Project Silence, Ju Ji Hoon Ungkap Kesan tentang Lee Sun Kyun

Sinopsis film Harta, Tahta, Boru Ni Raja. (YouTube/PIM PICTURES)
Sinopsis film Harta, Tahta, Boru Ni Raja. (YouTube/PIM PICTURES)

Film yang sarat akan nilai budaya Batak yaitu Harta, Tahta, Boru Ni Raja mengikuti kisah hidup pemuda bernama Jerry Panjaitan. Saat ini Jerry tengah berjuang untuk bisa menyelesaikan skripsinya.

Sayangnya, usaha Jerry terus mengalami kendala karena judul skripsi yang diajukan selalu ditolak oleh dosen pembimbing. Perasaan Jerry semakin nyesek karena tiga sahabat karibnya, Elin, Hendro, dan Aliya sudah menyelesaikan kuliah dan lulus lebih dulu.

Di tengah perasaannya yang nyaris putus asa, Jerry mendapat usul dari ketiga temannya. Usul tersebut terkait judul skripsi yang akan dibuat oleh Jerry. Akhirnya Jerry mengikuti saran teman-temannya untuk mengangkat sejarah D.I Panjaitan yang merupakan salah satu tokoh nasional berjasa besar bagi Indonesia.

Demi menyelesaikan skripsinya itu, Jerry pun akhirnya memutuskan pulang kampung. Hal itu dilakukan agar bisa melakukan riset mendalam tentang sosok D.I Panjaitan. Tetapi pada kepulangan untuk penelitian skripsi Jerry juga dipertemukan dengan cintanya. Sementara salah satu sahabatnya ternyata juga punya perasaan pada Jerry.

Lantas bagaimanakah kelanjutan perjuangan Jerry dalam menyelesaikan skripsi? Akankah kisah cintanya dan hubungan persahabatannya memberinya semangat atau justru membuat suasana hati Jerry jadi makin runyam?

Baca Juga: Andrew Garfield Siap Merajut Asmara di Film We Live In Time, Ini Trailernya

Temukan jawabannya hanya di film Harta, Tahta, Boru Ni Raja.

2. Daftar Pemain Harta, Tahta, Boru Ni Raja

Sinopsis film Harta, Tahta, Boru Ni Raja. (YouTube/PIM PICTURES)
Sinopsis film Harta, Tahta, Boru Ni Raja. (YouTube/PIM PICTURES)

Agustinus Sitorus memilih menggandeng sederet artis muda berbakat untuk membintangi film garapannya. Hadirnya artis-artis baru menjadi angin segar dalam industri perfilman Indonesia. Berikut adalah daftar pemain film Harta, Tahta, Boru Ni Raja:

  • Mark Natama Saragi
  • Frislly Herlind
  • Novia Situmeang 
  • Catherine Panjaitan
  • Fadlan Holao
  • Jenda Ras Yuanda Munthe
  • Fahira Almira
  • Tabitha Christabella
  • Iknal Sitorus
  • Galih Indharto
  • Wahyu Dito
  • Nelson Lumbantoruan 

3. Jadwal Tayang Harta, Tahta, Boru Ni Raja

Sinopsis film Harta, Tahta, Boru Ni Raja. (YouTube/PIM PICTURES)
Sinopsis film Harta, Tahta, Boru Ni Raja. (YouTube/PIM PICTURES)

Film Harta, Tahta, Boru Ni Raja yang melakukan pengambilan gambar di Danau Toba tayang mulai hari ini 11 Juli 2024. Tak hanya akan mengeksplorasi budaya Batak, pemandangan indah di sekitar Danau Toba pun akan disuguhkan sepanjang film. 

Menariknya lagi, bahasa Batak juga cukup banyak digunakan dalam film ini, terutama dalam adegan yang diambil di kawasan Danau Toba.

Pastinya budaya Batak yang kaya dengan keindahan Danau Toba dalam film Harta, Tahta, Boru Ni Raja sangat sayang untuk dilewatkan. 

Itu dia sinopsis Harta, Tahta, Boru Ni Raja lengkap dengan daftar pemain dan jadwal tayangnya. Gimana tertarik untuk menyaksikan kelanjutan kisah Jerry?

Jangan sampai kelewatan dan tonton filmnya hanya di bioskop kesayanganmu.

Kontributor : Safitri Yulikhah

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI