Suara.com - Aktris cantik Dian Nitami menunjukkan penampilan barunya setelah menjalani operasi facelift. Diketahui istri Anjasmara ini terbang ke Korea Selatan untuk menjalani prosedur kecantikan tersebut.
Dian Nitami memang berusaha mewujudkan keinginannya sejak lama yakni operasi face lifting. Meski baru melakukannya sekarang di usia 53 tahun, pemain film Dunia Tanpa Suara ini sebenarnya sudah punya keinginan sejak umur 40an.
Dian Nitami juga bilang jika face lifting bukan untuk mengubah wajahnya. Namun, prosedur ini dilakukan untuk menghilangkan kerutan dan mengencangkan kulit.
Setelah dua pekan berada di Korea Selatan, Dian Nitami akhirnya pulang ke Indonesia. Dia pun menunjukkan penampilan barunya usai melakukan tindakan operasi facelift.
Baca Juga: Ngeri-ngeri Sedap, Ini Alasan Dian Nitami Berani Operasi Plastik Bagian Wajah
Dian Nitami bilang kalau masih ada memar-memar sedikit di wajah dan lehernya. Kondisi di bawah mata dan samping telinga juga masih agak bengkak.
Namun, selain itu semuanya sudah beres. Dian Nitami juga bilang kalau kantong mata dan kerutannya sudah hilang.
"Seoul day 14. Udah waktunya pulang. Masih ada memar-memar dikit di muka dan leher, sama masih agak bengkak di bawah mata dan samping kuping. Tapi yang lainnya udah beres. Nggak ada kantong mata lagi dan kerutan juga hilang," kata Dian Nitami di Instagram-nya kemarin, Selasa (9/7/2024).
"Sesuai janji dokternya, nggak ada yang berubah dan terbukti karena handphone aku juga masih ngenalin aku, masih bisa buka pakai biometrik," lanjut aktris kelahiran tahun 1971 ini.
Penampilan baru Dian Nitami setelah jalani operasi facelift di Korea ini langsung banjir pujian. Mereka memuji Dian Nitami tambah cantik dan segar, tetapi tetap natural.
Baca Juga: 5 Fakta Dian Nitami Operasi Plastik di Korea Selatan, Wujudkan Mimpi Lama
"Masih tetep mbak Dian Nitami. Alhamdulilllah," kata netizen.
"Can't wait to see you Bu Deee, pengen denger mau info tipsnya. Asikkk jadi muda banget, cakep natural," ujar lainnya.
"Natural sekali jadinya, lebih fresh, cantik," puji warganet.
"Ini baru bener nggak mengubah bentuk muka sampai HP aja masih ngenalin," kata yang lain.
Kontributor : Yoeni Syafitri Sekar