Sifat Asli Terkuak? Ayu Ting Ting Sindir Fardana dan Adit Jayusman Usai Batal Nikah

Selasa, 09 Juli 2024 | 19:00 WIB
Sifat Asli Terkuak? Ayu Ting Ting Sindir Fardana dan Adit Jayusman Usai Batal Nikah
Kolase Ayu Ting Ting-Lettu Muhammad Fardana dan Ayu Ting Ting-Adit Jayusman [Instagram]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Dalam kanal YouTube Qiss You TV pada September 2022, Ayu Ting Ting dan Dicky Difie mulanya sedang berbincang-bincang soal kewajiban suami memberi nafkah.

"Anak orang jangan dimintanya doang di awal-awal tapi hidup sama lu susah. Tanggung jawab dong lu. Dia aja udah ninggalin orangtuanya, waktu tinggal sama orangtuanya dia seneng, masa tinggal sama lu susah? Punya otak dah," kata Dicky Difie.

Alih-alih mengabaikannya, kakak Assyifa Nuraini itu menyambut baik satire Dicky Difie soal laki-laki yang lalai memberi nafkah. 

sindir Fardana, Ayu Ting Ting dituding playing victim (Instagram/@lambegosiip)
sindir Fardana, Ayu Ting Ting dituding playing victim (Instagram/@lambegosiip)

"Itu baru namanya laki, tanggung jawab sama bini, anak, keluarga," tutur Ayu Ting Ting.

Semula dikira hanya satire acak, pernyataan pemilik nama asli Ayu Rosmalina berikutnya terkesan menyiratkan bahwa sindiran tersebut dialamatkan untuk Adit Jayusman.

"Jangan ngambil anak orang terus lu numpang sama anak orang, nggak tahu malu. Makanya gue nggak jadi kawin kemarin," sambung Ayu Ting Ting.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI