Suara.com - Anak Maudy Koesnaedi, Eddy Maliq Meijer dan putra Diah Permatasari, Marciano Nicholas Reynard atau yang akrab disapa Marco baru-baru ini disatukan dalam satu proyek pemotretan.
Eddy dan Marco digandeng menjadi model dari koleksi jersey timnas Indonesia untuk ajang Olimpiade 2024 yang berlangsung di Paris, Prancis.
Jersey Merah Putih yang akan dikenakan oleh atlet Indonesia di ajang olahraga bergengsi itu didesaim oleh Didit Hediprasetyo anak Prabowo Subianto.
Untuk pemotretan berdua, Eddy bergaya mengenaman atasan sleeveless warna merah putih dengan strap hitam di bagian lengan dan lambang Garuda, serta celana pendek merah.
Tak kalah keren dari Eddy, Marco duduk sambil berpose mengenakan jersey merah putih lengkap dengan lambang Garuda yang dipadukan celana pendek putih.
Penampilan Eddy dan Marco jadi model jersey Olimpiade timnas menuai banyak pujian dari netizen.
"Keren memang, dan tinggi banget ya. Itu jerseynya bagus! Jadi pengen beli," komentar akun @fin***
"Wah asli mereka ini keluarga good looking yang memanfaatkan potensinya dengan benar," ujar akun @sen***
Tidak sedikit juga yang salah fokus pada postur tubuh Eddy dan Marco yang menjulang tinggi. Netizen juga menyebut mereka mewarisi paras good looking dari orangtua masing-masing.
Baca Juga: 3 Film yang Diadaptasi dari Sinetron Keluarga Jadul, Ada 'Rumah Masa Depan'
Ayah Eddy, Erik Meijer merupakan pria bule asal Belanda. Sedangkan kecantikan Maudy Koesnaedi tak perlu diragukan lagi.