Suara.com - Akun X alias Twitter Herri Cahyadi menyoroti postingan Keanu Agl. Ia menduga, selebgram 26 tahun ini rasis ke warga Rohingya.
Sebab dalam postingan, Keanu Agl menyamakan kondisi ketiaknya dengan warga Rohingya. Tidak sekali, bintang film Keramat 2 itu bahkan mengulangi kata-kata Rohingya.
"Ini gila sih kalau nggak ada yang protes. Saya bukan follower akun tersebut, jadi story tidak lewat di laman saya," kata Herri Cahyadi di X pada Jumat (5/7/2024)
"Tapi apa 5.2M followernya nggak ada yang sadar apa gimana?" imbuhnya.
Baca Juga: Apa Itu Forum Indosarang? Kenapa Bisa Viral dan Ramai Jadi Sorotan?
Tak berselang lama, Keanu Agl menghapus Instagram Story. Kata Herri, Keanu juga telah minta maaf padanya.
"Saya bilang minta maaf jangan ke saya, karena bukan saya yang terdehumanisasi: tapi minta maaf ke orang-orang Rohingya," terang si pemilik akun.
Herri Cahyadi kemudian menegaskan, tidak akan menghapus cuitan soal Keanu Agl ini. Setidaknya sampai si selebgram membuat permintaan maaf di publik.
"FYI, trit ini akan saya hapus kalau Keanu secara terbuka meminta maaf karena telah melakukan rasisme terhadap orang Rohingya," kata Herri Cahyadi.
Permintaan maaf secara terbuka ini lantaran Keanu mengatakan soal Rohingya di Instagram Story yang bisa dilihat siapapun.
Baca Juga: Kurangnya Perawatan Hepatitis C Bikin Besar Pengungsi Rohingya Tidak Bisa Sembuh
"Karena sebelumnya dia posting secara terbuka untuk follower dia," ucapnya.
Menilik Instagram Keanu Agl, selebgram yang kini menjadi aktor tersebut juga ditagih permintaan maaf oleh warganet.
"Bukankah seharusnya kamu minta maaf?" kata @cak*****.
"Sama-sama terbuat dari tanah tapi malah bersifat langit," sahut @dis*****.
Sebagai informasi, kejadian ini bermula saat Keanu Agl hendak perawatan ketiak. Di sela ucapan, ia menyebut kondisi bagian tubuhnya tersebut seperti orang Rohingya.
"Di Kemang buat treatment ketek Rohingya. Nggak bisa sekali datang, jadi ini sudah seminggu dari kemarin yang ketek gua kegelian," kata Keanu Agl.
"Ini mau treatment yang sama di hari ini. Oke? Doain ya guys semoga ketek aku nggak Rohingya lagi," imbuhnya.