Dugaan lantas mengarah mungkin saja pada warna kulit. Karena seperti diketahui, warga Rohingya memang memiliki kulit yang gelap.
"Saya paham maksudnya. Tapi merasa jijik untuk mengetik karena sejahat itu manusia ini menggunakan term 'Rohingya'," tutur si pemilik akun.
Ironisnya, ada salah satu akun yang mengunggah ulang postingan Keanu Agl. Herri Cahyadi pun heran, apa tidak ada orang-orang yang melayangkan protes.
"Ini gila sih kalau nggak ada yang protes. Saya bukan follower akun tersebut, jadi story tidak lewat di laman saya," terang Herri Cahyadi.
"Tapi apa 5.2M followernya nggak ada yang sadar apa gimana?" imbuhnya.