Belum Kelar Soal Gelar Haji, Geni Faruk Disorot Lagi karena Juluki Thariq Halilintar 'Prince of Brunei'

Kamis, 04 Juli 2024 | 11:54 WIB
Belum Kelar Soal Gelar Haji, Geni Faruk Disorot Lagi karena Juluki Thariq Halilintar 'Prince of Brunei'
Thariq Halilintar bersama sang ibu, Geni Faruk. [Instagram]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Di tengah ramainya perbincangan soal Thariq Halilintar sudah naik haji usia dua bulan, buku hasil karya Geni Faruk yang membahas soal perjalanan keluarga dan anak-anaknya pun viral di media sosial.

Di buku tersebut, Geni Faruk dan Halilintar Anofial Asmid ternyata menceritakan perjalanan mereka yang mengajak Thariq Halilintar naik haji di usia dua bulan pada tahun 1999.

Geni Faruk juga menyertakan beberapa fotonya ketika ibadah haji bersama suami sambil menggendong adik Atta Halilintar tersebut.

Tak hanya menceritakan soal anak keempatnya yang sudah naik haji usia dua bulan, Geni Faruk juga menjuluki calon suami Aaliyah Masssaid sebagai "Prince of Brunei" dan pangeran kecil dari Brunei dalam bukunya.

Baca Juga: Kiky Saputri Mulai Bongkar Borok Muhammad Fardhana, Ekspresi Wajah Ayu Ting Ting Full Tersenyum

Seperti diketahui, adik ipar Aurel Hermansyah ini lahir pada 29 Januari 1999 di Bandar Seni Begawan, Brunei Darussalam. Karena itu, Geni Faruk menjulukinya sebagia Prince of Brunei.

Thariq Halilintar ketika beribadah di Tanah Suci (Instagram/thariqhalilintar)
Thariq Halilintar ketika beribadah di Tanah Suci (Instagram/thariqhalilintar)

"Rupa-rupanya pangeran kecil dari Brunei ini panjang kakinya, setelah diizinkan kembali ke Jakarta oleh dokter di usia hampir 3 minggu. Maka, Mekah, Madinah adalah langkah pertamanya setelah Brunei," potongan isi buku tersebut dilansir dari TikTok @lindalindiiiii, Rabu (3/7/2024).

Julukan "Prince of Brunei" untuk Thariq Halilintar di buku tersebut lantas membuat sejumlah netizen kembali salah fokus.

Sejumlah warganet lantas beranggapan ibu Thariq Halilintar ini memang ingin membanggakan anaknya yang dijuluki sebagai seorang pengeran Brunei dan sudah naik haji sejak bayi, sehingga menulisnya dalam sebuah buku.

"Belum habis masalah haji munculah Prince of Brunei," kata @rcholif***.

Baca Juga: Dukung Ayu Ting Ting Batal Nikah, Kiky Saputri Benarkan Muhammad Fardhana Red Flag?

"Bercanda katanya wkwkw tapi sampai ada bukunya lho," kata @viviarie***.

"Katanya bercanda tapi kok sampai ditulis di buku," kata @yunita***.

"Lahir di Brunei langsung jadi pangeran Brunei gitu?" kata @almeera***.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI