Suara.com - Angelina Sondakh kerap mendapat barang-barang mewah dari rekan-rekan politikus ketika ia menjabat sebagai anggota DPR. Ibu sambung Aaliyah Massaid ini mengakui bahwa itu bentuk suap.
"Jadi memang dulu ketika menjabat tuh banyak banget yang ngasih, walaupun saya enggak minta," kata Angelina Sondakh, dalam acara Obrolan Tiap Waktu.
Tas bermerek itu akan Angelina Sondakh terima ketika rekan-rekannya memiliki kepentingan pribadi.
"Karena mungkin butuh tanda tangan saya, sebelum saya tanda itu tas-tas udah pada dateng," katanya menyambung.
Baca Juga: Ayah Muhammad Fardana Sudah Panggil Keluarga Ayu Ting Ting untuk Akhiri Pertunangan
Ketika aset Angelina Sondakh diperiksa karena tersandung kasus suap wisma atlet SEA Games, tas-tas tersebut tidak disita oleh negara.
Namun kini terungkap bahwa tas itu sudah tidak lagi dimiliki oleh Angelina Sondakh karena sudah dijual diam-diam oleh orang yang pernah menempati rumahnya.
"Jadi alhamdulillah itu kan enggak disita, ya, barang-barang branded. Tapi ketika aku keluar rumah (dipenjara), artinya rumah itu sudah enggak ada lagi yang jaga, justru barang-barang itu diambil sama orang-orang," imbuh perempuan yang biasa disapa Angie ini.
"Jadi orang-orang yang dititipi justru menjual barang-barang itu gitu loh. Itu sempat katanya beredar ke online-online shop ya ," katanya melanjutkan.
Hingga akhirnya ibu dari Keanu Massaid itu meminta kepada orang tersebut untuk mengembalikan satu tas kenangan mendiang suami, Adjie Massaid.
Baca Juga: Digelar Secara Tertutup, Intip 7 Potret Akad Nikah Happy Asmara dan Gilga Sahid
"Tapi pas waktu digondol aku cuma bilang, 'Tapi tolong dong balikin satu tas pemberian almarhum Mas Adjie ke aku'. Alhamdulilah masih rezeki," tutur Puteri Indonesia 2001 ini.
Angelina Sondakh tidak mempermasalahkan sisanya karena ia sadar bahwa semua tas branded tersebut termasuk barang haram.
"Ternyata yang mungkin yang enggak haram tuh (kembali). Kalau yang lainnya sudah, kayaknya Allah bisa bilang, 'Ini kan uang setan, dimakan jin', ya. Itu kan mungkin (karena) dapat dari hasil suap. Jadi hilang benar-benar, habis," ucap Angelina Sondakh.