Thariq Halilintar Komentari Kelakuan Geni Faruk yang Sebut Dirinya 'Haji Usia 2 Bulan': Gue Malu...

Hairul Alwan Suara.Com
Selasa, 02 Juli 2024 | 23:50 WIB
Thariq Halilintar Komentari Kelakuan Geni Faruk yang Sebut Dirinya 'Haji Usia 2 Bulan': Gue Malu...
Aaliyah Massaid dan Thariq Halilintar di Badminton Clash (Instagram)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Dalam kesempatan itu Thoriq juga mengatakan bila sang ibu mengatakan hal tersebut hanya untuk candaan saja.

"Tapi sebenernya pas Umi ngomong itu sebenernya tujuannya lebih ke becanda atau?," tanya Denny.

"Sebenernya bercanda ya tapi apapun alasannya ya itu kan sebenernya yang berhak jawabkan Umi ya, tapi dari dulu itu tu jadi becandaan kita sih," jawab kekasih Aaliyah tersebut.

Dalam video yang lain Thoriq mengungkapnya harapannya agar komentar yang saat ini ramai menyebut dirinya Haji tersebut bisa menjadi doa sehingga ia bisa melaksanakan haji tahun depan.

"Assalamualaikum dari pak Haji KW, kelihatannya semakin kreatif ya komentar-komentar netizen baik di kolom komentarku atau di seluruh kolom komentar yang ada di internet,"

"Semoga komentar-komentarnya beneran jadi doa buat aku, aku bisa Haji tahun depan, amin"

Video itu pun langsung mendapat beragam komentar cibiran dari netizen. Bahkan tak sedikit yang menyebut bila keluarga Gen Halilintar haus validasi.

"Becanda 1x lucu .. tp klo diulang udah ga lucu," cuit @kh****dp.

"bukan lucu sih (emoji ketawa) tp lu malu kan (emoji ketawa 5x)," ungkap @fi***ii.

Baca Juga: Punya Banyak Anak, Geni Faruk Pernah Mengeluh Capek sambil Nangis

"Bercanda tp umi nya ngotot KL thorik haji umur 2 bln(emoji ketawa)," imbuh @el****ak.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI