Suara.com - Aksi Andika Mahesa alias Andika Kangen Band ikut bernyanyi dengan seorang pengamen jalanan di Lampung, viral di media sosial. Musisi yang dikenal dengan sebutan "Babang Tanvam" itu turun dari mobilnya dan menghampiri sang pengamen.
Dilansir dari Instagram @kepoin_trending, Selasa (2/7/2024), tampak seorang pengamen sedang nyanyi dan membawakan lagu Kangen Band. Tiba-tiba, datang mobil berwarna hitam berhenti dan ternyata itu adalah mobil Andika Mahesa.
Setelah dihampiri Andika Mahesa, mereka berdua bernyanyi bersama di tengah teriknya matahari. Diketahui, pria berusia 41 tahun itu baru saja pulang dari undangan HUT Polri ke-78.
Unggahan tersebut mencuri perhatian netizen. Mereka memuji kerendahan hati Andika Mahesa yang mau berpanas-panas bernyanyi dengan sang pengamen.
"Dia jadi tamvan beneran loh, kya julukannya 'babang tamvan' jadi doa buat dia, masyaallah. Soalnya ingat bgt pas awal2 muncul, rambutnya model polem kemana-mana," kata @mssw01.
"Tapi jujur lagunya dia emang enak semua, easy listening dan masuk ke telinga khalayak banyak," kata
@adamwilliams99999.
"Sangat berkembang yak mas andika .. Beda yak dari awal pertama kli terjun ke dunia musik sampai hr ini berkat do'a dari warga netizen bambang tamvan," kata @gustianmunandar.
"Suara pengamen kenapa kebanyakan merdu merdu yah," komentar @azandreans.
"sampe slide terakhir gue nonton, keren," kata @adelind02.
Baca Juga: Ketua RT Pasren di Kasus Vina Cirebon Akhirnya Muncul, Mobil Mewahnya Curi Perhatian Publik
"Humble bgt ya babang tamvannnn," kata @rosmalia1985.
"Ucapan adalah doa itu nyata... JD beneran tamvan," kata @rdc_132.
"Ucapan baik jdi baik jg babang tamvan makin tamvan skg," kata
@nunanalabel.id.
"Makin tua makin keren...doa netijen qobul memang," kata @ochasaja.
"Ramah sekali babang tamvan," kata @aguezdwi.