Muslim Tapi Pergi ke Gereja, Thalita Latief Ternyata Tumbuh dalam Keluarga Non Muslim

Selasa, 25 Juni 2024 | 21:00 WIB
Muslim Tapi Pergi ke Gereja, Thalita Latief Ternyata Tumbuh dalam Keluarga Non Muslim
Thalita Latief. [Instagram/thalitalatief]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kabar terkini datang dari Thalita Latief. Lama tak muncul di depan layar televisi, Thalita mengejutkan publik dengan unggahannya di Instagram.

Dilansir pada Selasa (25/6/2024), Thalita terciduk sedang menghabiskan waktu di tempat ibadah. Namun bukan masjid, tempat yang dimaksudkan.

Thalita justru menghabiskan waktu di gereja. Bahkan hal itu dibenarkan langsung olehnya meski dirinya beragama Islam.

"Thanks to kak @ria.atelier and @kepompong.kupukupu wearing their cute attire always make me feel pretty," tulis Thalita di Instagram.

Baca Juga: Pernah Jadi Korban KDRT, Thalita Latief Duga 3 Faktor Lesti Kejora Ogah Ceraikan Rizky Billar

"Bukannya Thalita muslim?" bunyi salah satu komentar warganet.

"Iya dong," jawab Thalita.

Thalita sendiri diketahui mengunjungi Gereja Huria Kristen Batak Protestan (HKBP). Ternyata alasannya untuk menghadiri acara yang digelar oleh temannya.

Penamplan baru Thalita Latief yang terlihat lebih langsing dan cantik. [Instagram]
Penamplan baru Thalita Latief yang terlihat lebih langsing dan cantik. [Instagram]

Meski beragama Islam, Thalita sudah menganggap toleransi yang tinggi soal agama. Pasalnya, Thalita dibesarkan dalam keluarga yang berbeda agama.

Thalita adalah anak dari Riki Latief, yang memiliki darah Slowakia dan Pakistan. Sementara Ibunya, Elizabeth memiliki darah Jerman.

Baca Juga: Mantan Suami Thalita Latief Ternyata Tak Pernah Nafkahi Anak Setelah Cerai

Sang Ibunda disebut seorang mualaf. Hal ini menjadikan Thalita dibesarkan dalam keluarga Ibunya yang mayoritas non Muslim

"Nyokap adalah mualaf. Sedangkan keluarga nyokap non-Muslim," ujar Thalita di momen lawas.

Perbedaan agama juga tidak menjadi penghalang bagi hubungan Thalita dan keluarga ibunya. Menurutnya, semua agama mengajarkan hal yang baik.

"Toh, semua agama mengajarkan hal yang baik," kata Thalita pada tahun 2007 lalu.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI