Suara.com - Inara Rusli dituding tidak memiliki empati karena terkesan tidak peduli dengan kasus narkoba yang menjerat mantan suaminya, Virgoun Tambunan.
Tudingan tersebut dilontarkan seorang warganet dalam unggahan Instagram-nya pada Jumat (21/6/2024). Dalam unggahan itu, Inara Rusli mengunggah potret dirinya sendiri.
![Virgoun dan teman perempuannya, PA saat akan dibawa tes kesehatan di Mapolres Metro Jakarta Barat, Jumat (21/6/2024) [Suara.com/Adiyoga Priyambodo]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2024/06/21/68457-virgoun-dan-teman-perempuannya-pa.jpg)
Sementara dalam caption-nya, mantan istri Virgoun itu mengutip lirik lagu Taylor Swift yang berjudul I Can Do It With a Broken Heart.
"You know you're good when you can even do it with a broken heart. And bad times won't last, so does my heart will always heal itself," tulisnya.
Meski unggahannya itu tidak berkaitan dengan sang mantan suami, warganet tetap berkomentar soal Virgoun. Salah satunya yang menudingnya tidak memiliki empati.
"Dia malah nggak ada empatinya," ujar @/jna.lv.
Komentar tersebut langsung dibalas Inara Rusli dengan kalimat menohok, "Kita nangis dibilang sukurin, kita diam-diam aja masih salah, cekek aja nih leher saya cekek."
Ada warganet lain yang berkomentar sama, "Empati kenapa mabak."
Inara Rusli menjawab dengan mengaitkannya dengan Palestina, "Rafah - Gaza? Sudah."
Baca Juga: Hard Gumay Pernah Ramal Artis V Terjerat Hukum, Apakah Virgoun?
Ibu dari tiga anak itu juga dibela oleh warganet yang lain.