Suara.com - Hari Raya Idul Adha tahun ini terasa spesial bagi pasangan Dude Harlino dan Alyssa Soebandono. Keluarga kecil mereka punya anggota baru yaitu seorang putri bernama Aisyah Aulia Putri Harlino yang lahir pada April lalu.
Rutinitas Icha, sapaan Alyssa Soebandono dalam menyiapkan hari raya pun berbeda dari tahun-tahun sebelumnya. Kini dia harus membagi perhatiannya kepada tiga anak sekaligus.
"Seru sih, karena harus berbagi jadinya. Kalau tahun lalu siapin dua anak, kalau ini pas abang-abangnya bangun, minta tolong sama Kak Dude," kata Alyssa Soebandono saat ditemui di kediamannya di kawasan Tebet, Jakarta Selatan, Senin (17/6/2024).
"Nah pas abangnya siap-siap dia (bayinya) lagi bangun nyusu, jadi siapin dulu. Begitu dia tidur gantian Ichanya yang siap-siap, pokoknya memanfaatkan waktu mengambil kesempatan dalam kesempitan," ucap Alyssa menyambung.
Baca Juga: Tetap Cantik Lagi Hamil Tua, Sahabat Bocorkan Alyssa Soebandono Sebentar Lagi Lahiran
Momen seperti ini sekaligus menjadi nostalgia bagi Icha yang ternyata beberapa tahun lalu juga mengalami hal serupa, saat anak keduanya, Malik lahir.
"Seru sih ya, tapi kalau punya baby kan gitu. Pernah kejadian juga waktu Malik lahir, dua bulan kemudian Idul Adha, jadi seperti mengulang memori dulu lah," tutur Alyssa Soebandono.
Di sisi lain, Dude Harlino dan Alyssa Soebandono juga sudah menyiapkan dua hewan kurban sapi sebagai tanda rasa syukur mereka atas kelahiran Aisyah Aulia. Dua sapi itu ditempatkan di Jakarta dan di Bogor.
"Tahun ini Alhamdulillah karena bertambah anggota baru, si kecil, jadi kita tambah satu kurban lagi," ungkap Dude.
"Jadi ada dua tempat, satu di Jakarta, satu di Bogor. Nah yang di Jakarta itu saya, Icha sama Rendra ada di Bogor. Jadi untuk membagi dan lebih luas nanti kebermanfaatan lah gitu, kita bagi-bagi," sambungnya.
Baca Juga: Dude Harlino Ungkap Perjuangan Alyssa Soebandono Hamil Anak Ketiga, Jauh Beda dari Sebelumnya
Adapun Dude dan Icha merasa bersyukur karena di tahun ini keluarganya bertambah anggota baru sekaligus masih bisa beribadah kurban. Baginya, ini menjadi suatu ibadah yang baik bagi dia dan keluarga kecilnya.
"Saya sama Icha bersyukur sekali bahwa Allah kasih kita amanah baru, seorang anak lagi dan salah satu wujud bersyukur kita lah kita berkurban. Dan juga ini punya nilai ibadah yang cukup baik," terangnya.
Terakhir Dude Harlino berharap nantinya hewan kurban yang sudah dia berikan bisa menjadi manfaat bagi orang yang menerimanya.