Suara.com - Kris Dayanti menjadi artis selanjutnya yang ikut merayakan Hari Raya Idul Adha dengan berkurban. Sang diva ditemani kedua cucunya, Ameena dan Azzura dalam merayakan lebaran kurban tahun ini.
Sama seperti tahun-tahun sebelumnya, KD, sapaannya berkurban sapi. Namun yang berbeda, tahun ini istri Raul Lemos tersebut menyerahkan enam ekor sapi yang dikurbankan di Jakarta dan Batu, Malang.
"Enam. Di Jakarta dan di Batu," ujar Kris Dayanti saat ditemui usai berkurban di kawasan Cilandak, Jakarta Selatan, Senin (17/6/2024).
Sayangnya, ibu Aurel Hermansyah itu kali ini tak melihat langsung proses pemotongan hewan kurbannya. Ini lantaran Kris Dayanti tengah sibuk mempersiapkan keperluan untuk pergi liburan.
Baca Juga: Dijemput Atta Halilintar Pakai Bajaj, Ameena Keringetan hingga Wajahnya Merah Gegara Kepanasan
Kris Dayanti berencana pergi ke Kota Batu, Malang bersama Ameena dan Azura unruk menghabiskan waktu seraya menunggu Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar pulang haji.
Namun Kris Dayanti sudah mengirim putra keduanya dengan Raul Lemos, Kellen Alexander Lemos untuk melihat proses pemotongan sapinya tersebut.
"Iya (tidak bisa lihat prosesnya). Karena saya harus siapkan ini di rumah kebanyakan perempuan nih, mbak-mbak dan sus-sus juga, berhalangan ke masjid," ungkap Kris Dayanti.
"Jadi tadi Kellen (yang melihat), suami sudah tunggu di kota Batu juga bersama-sama keluarga untuk kurban juga, jadi kita sampai Batu juga bisa sama-sama mantau acara kurban," tutur KD menyambung.
Hal senada juga disampaikan Agus Salim selaku ketua panitia kurban kasjid tempat KD berkurban. Dia mengatakan kalau khusus tahun ini sang diva tak ikut menyaksikan dan hanya kirim pesan karena ada urusan.
Baca Juga: Dicium Bibir Kris Dayanti sebelum Berangkat Haji, Aurel Hermansyah Merasa Kesal
"Beliau biasanya menyaksikan tapi karena hari ini beliau ada acara jadi beliau menitipkan pesan untuk mengirimkan dokumentasikan aja," kata Agus.
"Iya rutin, karena memang hari ini bersamaan dengan acara, jamnya sama," imbuhnya.