Suara.com - Ruben Onsu resmi menggugat cerai Sarwendah di Pengadilan Negeri Jakarta Selata pada Selasa (11/6/2024). Sidang perdana akan digelar pada 9 Juli 2024 mendatang.
Kabar gugatan cerai tersebut dibenarkan oleh Humas II Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Tumpanuli Marbun, ketika dihubungi awak media.
"Benar, gugatan terdaftar dengan nomor perkara 551. Dengan Majelis Hakim Djuyamto, Agung Sutomo Thoba dan Arif Budi Cahyono," kata Tumpanuli Marbun pada Rabu (12/6/2024).
Dalam gugatan perceraian tersebut, Ruben tidak menuntut apapun. Hak asuh anak diserahkan seluruhnya kepada sang istri. "Hanya meminta cerai saja, tidak ada hak asuh anak," ujar Tumpanuli.
Baca Juga: Ruben Onsu Pilih Gugat Cerai, Sarwendah Singgung Soal Kelas
Sebelum kabar gugatan cerai ini, kuasa hukum Ruben Onsu pernah membeberkan bahwa rumah tangga kliennya memang sedang bermasalah.
"Enggak ada rumah tangga yang enggak bermasalah. Begitu pun dengan Ruben dan Sarwendah, sebagai manusia pasti lah dalam rumah tangga juga ada masalah," ujar Minola Sebayang,dalam tayangan Rasis Infotainment pada akhir Mei lalu.
Bahkan, Minola Sebayang sampai menghubungi kuasa hukum Sarwendah, Chris Sam Siwu.
"Beberapa hari ini saya memang lagi intens berkomunikasi dengan kuasa hukum Sarwendah untuk membicarakan hal-hal yang berkaitan dengan rumah tangganya," imbuhnya.
Pada awal Juni 2024 lalu, Minola juga menjelaskan bahwa ada sesuatu yang terjadi dalam rumah tangga Ruben dan Sarwendah.
Baca Juga: Di Tengah Gugatan Cerai, Ruben Onsu Unggah Kedekatan Bareng Anak hingga Pesan Bijak Ini
"Ada sesuatu yang terjadi, sehingga masing-masing pihak perlu orang-orang yang mengerti hukum untuk membantu mereka membicarkan masalah ini," ucapnya.
Minola mengatakan suatu hari Ruben Onsu akan menjelaskan sendiri ke publik mengenai kondisi rumah tangganya.