Suara.com - Ria Ricis hingga Irish Bella baru-baru ini mengungkap kondisi anaknya yang speech delay. Secara kebetulan, dua figur publik tersebut sama-sama baru bercerai.
Untuk diketahui, speech delay adalah istilah untuk menggambarkan keterlambatan anak dalam berbicara. Penyebab speech delay pun beragam.
Selain buah hati Ria Ricis dan Irish Bella, siapa lagi anak artis alami speech delay? Simak kisahnya berikut ini.
1. Air Rumi anak Irish Bella
Irish Bella baru-baru ini mengungkap bahwa Air Rumi, anak sulungnya dengan Ammar Zoni, terlambat bicara. Saat ini Air Rumi sedang menjalani terapi dan mentoring.
Selain karena pandemi Covid-19, Irish Bella menduga penyebab Air Rumi mengalami speech delay adalah pemberian gadget serta telat naik tekstur saat MPASI.
2. Moana anak Ria Ricis
Begitu pun Moana anak Ria Ricis dan Teuku Ryan yang masih menjalani terapi agar bisa lebih aktif berbicara. Selain itu, Ricis juga menyekolahkan anaknya.
Menurut Ria Ricis, kemampuan motorik Moana lebih berkembang cepat sehingga mempengaruhi kemampuannya berbicaranya.
Baca Juga: Terungkap Motif Pelaku Pengancaman dan Pemerasan Rp300 Juta Ria Ricis
3. Shafiyyah anak Shireen Sungkar
Pengalaman serupa pernah dilalui Shireen Sungkar dalam prosesnya mendidik Shafiyyah. Anak bungsu Shireen dan Teuku Wisnu tersebut awalnya dipertanyakan karena jarang in frame.
Di usia 3 tahun, Shireen Sungkar lantas mengungkap bahwa Shafiyyah sedang terapi untuk mengatasi speech delay. Selain itu, Shafiyyah juga diceritakan sebagai sosok kalem yang suka main sendiri.
4. Yusuf anak Larissa Chou
Sedangkan yang dialami putra Larissa Chou dan Alvin Faiz, Yusuf, adalah speech delay karena pengaruh gadget.
Yusuf sebenarnya bisa berbicara, tetapi kurang mampu berkomunikasi sehingga perlu menjalani terapi bicara.
5. Dua anak Nirina Zubir
Sedikit beda dari yang lain, Zivara Ruciragati Sjarif dan Elzo Jaydo Anvaya anak Nirina Zubir dan Ernest Cokelat justru mengalami speech delay karena terpapar banyak bahasa.
Sejak kecil, anak Nirina Zubir sudah masuk sekolah Mandarin. Nirina dan suami juga kerap berbicara bahasa Indonesia dan Inggris di rumah sehingga membingungkan anak.
Oleh sebab itu, dua anak Nirina Zubir sempat mengalami speech delay. Meski sempat terlambat, dua anak Nirina dan Ernest Cokelat kini sudah berbicara dengan lancar.
6. Uta anak Nycta Gina
Uta anak Nycta Gina dan Rizky Kinos pun pernah mengalami speech delay. Uta diceritakan kerap tantrum karena tak bisa mengungkap isi hatinya.
Padahal seperti diketahui, Nycta Gina dan Rizky Kinos sama-sama berprofesi sebagai penyiar radio. Berkat terapi, Uta kini sudah bisa berbicara dengan lancar seperti Uti sang adik.
7. Sigra anak Anji
Dalam kasus Sigra anak Anji, speech delay di usia 2,5 tahun yang tak kunjung membaik setelah terapi selama 1 tahun mengungkap hal lain.
Dari pemeriksaan empat dokter berbeda, terungkap bahwa Sigra bukan hanya mengalami speech delay, melainkan juga Autism Spectrum Disorder (ASD).
Itu dia beberapa kisah anak artis alami speech delay yang bisa dijadikan pembelajaran orangtua, terutama untuk para orangtua baru nih!
Kontributor : Neressa Prahastiwi