Polisi Periksa Barang Bukti Laporan Pemerasan Ria Ricis, Benar Ada Video Syur?

Selasa, 11 Juni 2024 | 12:09 WIB
Polisi Periksa Barang Bukti Laporan Pemerasan Ria Ricis, Benar Ada Video Syur?
Ria Ricis (Instagram/@riaricis1795)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kepolisian Polda Metro Jaya menaikkan laporan Ria Ricis soal dugaan pemerasan dari penyelidikan ke penyidikan. Berdasarkan keterangan saksi dan barang bukti yang diserahkan pihak Ria Ricis, ditemukan unsur pidana dalam kejadian tersebut. 

"Dilakukan pemeriksaan pengamanan barang bukti kemudian gelar perkara, akhirnya penyidik Subdit Siber Ditreskrimsus Polda Metro Jaya meningkatkan statusnya ke penyidikan karena ada dugaan tindak pidana," kata Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Ade Ary Syam dalam keterangannya, Selasa (11/6/2024).

Menurut Kombes Pol Ade Ary, tidak hanya satu nomor telepon yang mengancam sang YouTuber. Ada dua nomor telepon yang meminta uang sejumlah Rp300 juta kepada Ria Ricis dengan ancaman disebarkan foto dan video pribadi milik Ricis.

Kedua orang itu meminta Ria Ricis untuk mengirim sejumlah uang tersebut ke nomor rekening atas nama Jacky. Selama lima hari berturut-turut, mantan istri Teuku Ryan itu diancam.

Baca Juga: Ria Ricis Diancam Foto Video Pribadinya Disebar, Sebut Pelaku Kenal Dekat Dengannya

"Korban menerima ancaman melalui WhatsApp dari dua nomor HP dan si pengancam ini meminta uang Rp300 juta agar dikirim ke nomor rekening atas nama Jacky. Ini lah yang terus didalami, dua nomor HP dan satu rekening bank swasta atas nama Jacky," tutur Ade Ary.

Sempat menjadi pertanyaan, foto dan video Ria Ricis yang seperti apa yang diancam disebarkan hingga membuat Ricis geram dan lapor polisi.

Pasalnya, Ria Ricis merupakan seorang YouTuber yang pekerjaannya adalah membagikan foto dan video soal kegiatan sehari-harinya. 

Namun pihak kepolisian memastikan bahwa foto dan video yang dibuat menjadi ancaman tidak mengandung unsur porno. Hanya saja, dokumen-dokumen itu tetap mengancam privasi Ria Ricis.

"Berdasarkan keterangan korban, dokumen pribadinya bukan berupa foto atau video syur. Ini keterangan korban (dalam) pemeriksaan kepada penyidik," ujar Ade.

Baca Juga: Diancam Disebar, Netizen Penasaran dengan Foto dan Video Ria Ricis: Kok Agak Keriput

Ria Ricis (Instagram/riaricis1795)
Ria Ricis (Instagram/riaricis1795)

Di sisi lain sebelumnya Ria Ricis sudah menyambangi Polda Metro Jaya pada Senin (10/6/2024) untuk diperiksa. Di sana dia menjelaskan secara detail kejadian pemerasan dan pengancaman yang dia alami. Menurut Ria Ricis, kejadian tersebut sudah sangat meresahkan dan merugikan dirinya.

"Bukan ke saya saja, tapi ada di beberapa pihak kayak tim manajemen bahkan keluarga, bahkan orang-orang terdekat juga jadi kena imbasnya," ucap Ria Ricis kepada wartawan.

"Selama lima hari terakhir (diancam). Di sini saya merasa dirugikan dan sangat terancam tentunya," imbuhnya. 

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI