Dibeberkan Sarwendah, Betrand Peto Insecure Anggap Dirinya Berbeda Saat Awal Masuk Keluarga Onsu

Senin, 10 Juni 2024 | 15:47 WIB
Dibeberkan Sarwendah, Betrand Peto Insecure Anggap Dirinya Berbeda Saat Awal Masuk Keluarga Onsu
Sarwendah dan Betrand Peto (Instagram/@sarwendah29)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Anak sambung Ruben Onsu dan Sarwendah, Betrand Peto, ternyata sempat merasa insecure saat pertama kali masuk ke keluarga Onsu. Remaja yang memasuki usia dewasa itu merasa sangat berbeda.

Bukan dari latar belakang keluarga, ternyata lelaki yang akrab disapa Onyo itu merasa berbeda karena warna kulitnya yang tidak sama dengan keluarga Onsu.

Sarwendah dan Betrand Peto (Instagram/@sarwendah29)
Sarwendah dan Betrand Peto (Instagram/@sarwendah29)

"Dia awal-awal pun merasa, 'Kok aku ini ya, nggak sama (warna) kulitnya'," tutur Sarwendah, dikutip dari podcast Maia Estianty pada Senin (10/6/2024).

Sebagai ibu sambung, Sarwendah tidak tega. Ia mencoba menenangkan Betrand Peto dengan mengatakan bahwa kulit putranya itu hitam manis.

Baca Juga: Diisukan Gugat Cerai, Netizen Doakan Rumah Tangga Ruben Onsu dan Sarwendah Usai Beredar Video Lawas Ini

"Menurut aku, 'Ya enggak apa-apa, Nyo, manis', gitu. 'Orang nggak harus putih kok'. Terus kalau foto, dia suka nggak pd (percaya diri) sendiri kayak kok warna aku terlalu berbeda," ungkapnya sedih.

Selain oleh Sarwendah, Betrand Peto juga mendapat dukungan dari psikolog yang sudah disiapkan oleh kedua orang tua angkatnya itu.

"Masalahnya aku kan baru ketemu sama Onyo, jadi aku nggak tahu kayak gimana harus handle. Karena kan biasanya handle anak perempuan," imbuhnya.

Mantan anggota Cherrry Belle ini menambahkan, "Akhirnya, emang udah dari awal ada psikolog. Tapi cuma ngecek gimana keadaan anak-anak."

Sarwendah merasa psikolog sangat membantu keluarganya dalam mengontrol emosi maupun mental, terutama bagi Betrand Peto.

Baca Juga: Betrand Peto Wisuda di Sekolah Elit, Hadiah Sarwendah dan Ruben Onsu Beda Jauh

Terlebih saat ini Betrand Peto sudah memasuki kehidupan dewasa yang mulai mengalami banyak permasalahan dalam hubungan sosialnya.

"Menurut aku itu salah satu hal yang positif karena lebih baik dia ngobrol sama orang yang ahli dan mengerti caranya meng-handle semuanya daripada nanti dia salah langkah," tandasnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI