Suara.com - Wirda Mansur jadi salah satu figur publik Tanah Air yang dapat mendapat undangan Raja Raja Arab Saudi, Raja Salman untuk menunaikan ibadah haji tahun 2024.
Putri sulung Ustaz Yusuf Mansur tersebut mengungkap kalau dia berangkat haji secara cuma-cuma hingga mendapat beragam fasilitas setibanya di Tanah Suci.
Beberapa fasilitas yang diperoleh Wirda Mansur selaku haji tamu undangan Raja Salman di antaranya adalah mobil jemputan.
Berdasarkan pantauan, Wirda Mansur dijemput dengan mobil Chevrolet Suburban setibanya di Tanah Suci.
Baca Juga: Wirda Mansur Naik Haji Diundang Raja Arab, Yuk Intip Lagi Koleksi Tas Mewah Miliknya
Satu unit mobil Chevrolet Suburban dibanderol variatif, mulai dari Rp 962 juta untuk varian Luxury Standard dan Rp 1 miliar untuk varian Luxury Touring.
"Alhamdulillah dari mulai kedatangan gue disambut sangat baik oleh protokoler dan langsung diarahkan ke hotel untuk istirahat," kata Wirda Mansur.
Sementara untuk penginapan, Wirda Mansur mendapat kamar di The Hotel Galleria Jeddah.
Menurut situs travel, tarif menginap satu malam di hotel tersebut berada dalam kisaran Rp2,5 juta untuk kategori King Guest Room hingga Rp3,2 juta untuk kategori King Executive Room.
"Kita udah check in di hotel yang sudah disiapin Kementerian Saudi," sambung Wirda Mansur.
Baca Juga: Fakta PDKT Teuku Ryan dan Salma, Robby Purba Ancam Lapor Polisi
Di samping itu, Wirda Mansur juga mendapat satu orang pemandu atau tour guide yang akan mendampinginya selama menunaikan ibadah haji.
Menurut keterangan yang diperoleh, tarif sewa jasa seorang tur guide di Arab Saudi ditaksir sekitar Rp8,3 juta hingga Rp294 juta.
"Selama di sini, gue tuh disediain satu asisten yang kapan pun gue butuh InsyaAllah selalu ada," ujar Wirda Mansur, dikutip pada Senin (10/6/2024).