Suara.com - Wirda Mansur mendapatkan sejumlah pengalaman baru usai diundang Raja Salman untuk berhaji tahun ini. Selain menunaikan ibadah di Tanah Suci, ia juga berkesempatan mengunjungi pabrik air zamzam milik Kerajaan Arab.
Pengalamannya itu dibagikan putri Ustaz Yusuf Mansur itu di Instagram Story pada Minggu (9/6/2024).
"Subhanallah, biasanya cuma dapat zamzamnya aja, sekarang bisa lihat pabriknya langsung. Terima kasih Kementerian Media, Kerajaan Arab Saudi untuk kesempatannya," tulis Wirda Mansur.
Perempuan 23 tahun itu pun memperlihatkan bagaimana proses pengemasan air zamzam dari pabrik terbesar di Makkah tersebut. Terlihat sejumlah botol plastik berjejer rapi di sebuah mesin pengemas.
Baca Juga: Koar-koar Hilang iPad di Instagram, Wirda Mansur Diledek Kelewat Lebay
"Berkesempatan untuk mengikuti salah tu program dari Kemeterian Saudi, berkunjung ke pabrik terbesar Zamzam, lihat proses pembuatan sampai dengan pendistribusiannya," sambungnya.
Wirda Mansur juga mendapatkan segelas air zamzam sebelum masuk ke dalam ruang pembuatan.
Selain itu, selebgram ini juga mendapat penjelasan lengkap mengenai pengolahan air zamzam di pabrik tersebut.
"Perusahaan ini dimiliki oleh keluarga kerajaan, tapi dalam pengendalian Menteri Haji. Biar begitu, Zamzam ini diberikan secara gratis ke seluruh jamaah Haji," terangnya.
Wirda Mansur menambahkan, "Kalau ada yang nggak dapat bisa scan barcode, lalu mereka akan langsung kirimkan. Subhanallah."
Baca Juga: Ayah Jadi Saksi Nikah, Rumah Tangga Ria Ricis dan Teuku Ryan Dikomentari Wirda Mansur
Setelah berkeliling pabrik, Wirda Mansur dan seluruh rombongannya mendapat oleh-oleh.
"Alhamdulillah pulangnya dapat oleh-oleh," tutur Wirda Mansur sambil memamerkan sebuah tas putih berisikan botol air zamzam.
Wirda Mansur menyarankan kepada pengikutnya di Instagram untuk tetap memberi afirmasi dengan membaca salawat agar para pengikut media sosialnya mendapat kesempatan yang sama seperti dirinya.
"Teman-teman, pokoknya selama lihat aktivitas kegiatan selama di sini mekipun lewat story tetap bawa ke afirmasi ya baca salawat, bismillah nanti kalian yang ada di daftar tamu undangan. Amin," tandasnya.