Selain Wirda Mansur, Risty Tagor Juga Dapat Undangan Haji dari Raja Arab Langsung

Minggu, 09 Juni 2024 | 20:30 WIB
Selain Wirda Mansur, Risty Tagor Juga Dapat Undangan Haji dari Raja Arab Langsung
Risty Tagor. [Instagram]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Wirda Mansur ternyata bukan satu-satunya public figure yang beruntung diundangan haji dari Raja Arab Saudi, Raja Salman. Artis lain yang mendapat kesempatan sama yakni Risty Tagor.

Hal itu diketahui dari unggahan mantan istri Rifky Balweel itu di Instagram pada Minggu (9/6/2024).

Risty Tagor [Instagram]
Risty Tagor [Instagram]

"Yang paling luar biasa, keberangkatanku kali ini adalah keajaiban yang Allah berikan untuk aku," ungkap Risty Tagor.

Mantan istri Stuart Collin ini menambahkan, 'Hanya dalam waktu dua bulan, aku tahu bahwa Alhamdulillah aku terpilih untuk bisa menunaikan ibadah haji tahun ini melalui undangan Kerajaan Kementerian Media Saudi Arabia."

Baca Juga: Risty Tagor Naik Haji untuk Kedua Kali

Kesempatan ini membuat Risty Tagor semakin percaya bahwa Tuhan akan mengabulkan doa-doa hamba-Nya. Jika tidak, maka akan digantikan dengan hal yang lebih baik.

"MasyaAllah. Ini bener-bener sesuatu yang sangat tidak pernah terbayangkan. Tapi aku percaya, bahwa ini adalah bukti nyata Allah Maha Mengabulkan Doa atau digantikan dengan yang lebih indah," sambungnya.

Perempuan 35 tahun ini pun mengajak warganet untuk sama-sama berdoa agar bisa menunaikan ibadah haji di tahun yang akan datang.

"Yuk, jangan berhenti berdoa dan ikhtiar untuk bisa berhaji. Allahu Akbar," tandasnya.

Unggahan Risty Tagor ini menimbulkan berbagai pertanyaan dari warganet. Mereka ingin tahu bagaimana ibu dai tiga anak ini mendapat undangan langsung dari Raja Salman.

Baca Juga: Mengaku Diundang Kerajaan Arab Saudi Naik Haji Tahun Ini, Wirda Mansur Malah Kena Nyinyir

"Kak, cerita dong gimana bisa dapat undangan haji dari kerajaan?" tanya @amelia***.

"MasyaAllah cantik banget de. Maaf sharing-nya dong," imbuh @sarah***.

"Labbaik allahumma la baikk. Haji bukan untuk yang kaya, tapi untuk mereka yang niat dan mendapatkan panggilan dari Allah," ujar @astrika***.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI