Suara.com - Tengku Dewi akhirnya melayangkan gugatan cerai terhadap Andrew Andika melalui Pengadilan Agama Cibinong, Jakarta Barat, pada Kamis (6/6/2024).
"Sudah kami daftarkan lewat e-court," ujar kuasa hukum Tengku Dewi Putri, Minola Sebayang.
![Suami Tengku Dewi Putri, Andrew Andika buka suara soal perselingkuhan. [Instagram @berita_gosip]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2024/05/29/77728-suami-tengku-dewi-putri-andrew-andika-buka-suara-soal-perselingkuhan-instagram-atberita-gosip.jpg)
Bintang sinetron ini juga menuntut hak asuh anak sekaligus nafkah anak sebesar Rp 20 juta per bulan. Uang tersebut akan dipergunakan untuk biaya pendidikan kedua anaknya.
"Biaya nafkah untuk anak dan pendidikan anak yang diminta Dewi itu sangat rasional. Itu hanya sebesar Rp20 juta per bulan untuk dua anak. Jadi untuk masing-masing, Rp10 juta," sambungnya.
Menurut Minola Sebayang, perhitungan Rp20 juta tersebut sudah disesuaikan dengan kemampuan Andrew Andika.
Terkait hal itu, dari mana saja sebenarnya sumber kekayaan Andrew Andika?
![Andrew Andika dan Tengku Dewi Putri. [Instagram]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2024/05/08/34917-andrew-andika-dan-tengku-dewi-putri.jpg)
1. Aktor
Sosok Andrew Andika terkenal sebagai bintang sinetron dan FTV. Sejumlah sinetron populer yang dibintanginya antara lain Cintra Fitri Season 2, Cinta Bunga Season 2, dan Hidayah.
Karirnya dalam dunia akting termasuk lama, yakni dari 2002 hingga sekarang. Dengan jam terbangnya yang tinggi, tentu pria 36 tahun ini mendapat tarif dua digit.
Baca Juga: Bakal Bercerai, Tengku Dewi dan Andrew Andika Masih Rahasiakan Pertengkarannya ke Anak
2. Endorsement