Suara.com - Gisella Anastasia mendapat kesempatan menjadi penonton film Dilan 1983: Wo Ai Ni, sebelum tayang di bioskop. Hadir pula sang putri, Gempita Nora Marten bersama anak artis lainnya seperti Thalia Putri Onsu dan Thania Putri Onsu.
Siapa yang menyangka, usai menyaksikan film Dilan 1983: Wo Ai Ni, Gisella Anastasia merasa terharu. Ini karena pesan yang terkandung dalam film garapan Fajar Bustomi tersebut.
"Suka, bagus, terharu. Karena banyak pesan yang bagus di film Dilan," kata Gisella Anastasia di kawasan Kalibata, Jakarta Selatan pada Kamis (6/6/2024).
Gisella Anastasia kemudian menjabarkan, pesan apa saja yang bisa diambil dari film Dilan 1983: Wo Ai Ni.
Baca Juga: 7 Film Indonesia Tayang Juni 2024, Dokumenter Karier Raisa hingga Ipar Adalah Maut
"Toleransinya itu banyak banget. Tentang menjaga perdamaian, bagaimana saling hidup berdampingan ras, agama," ujar mantan istri Gading Marten tersebut.
Gisella Anastasia lantas bertanya, bagaimana pendapat anak-anak menyaksikan film Dilan 1983: Wo Ai Ni. Ternyata, mereka juga sependapat dengan jebolan Indonesian Idol ini.
"Gempi suka enggak? Bagus ya? Thalia sama Thania?" tanya artis yang akrab disapa Gisel ini. Thalia dan Thania Putri Onsu Mengangguk tanda setuju.
Tak hanya soal pesannya, Gisella Anastasia memberikan jempol buat akting para pemain. Meski masih kecil, Muhammad Adhiyat sebagai Dilan dan teman-temannya tidak terlihat seperti berakting.
"It’s a Good movie, kayak enggak nonton mereka akting, ya udah biasa, natural aja," puji Gisel.
Bagi yang penasaran, film Dilan 1983: Wo Ai Ni akan tayang pada 13 Juni 2024. Film ini mengisahkan Dilan saat kecil yang sempat mengikuti orangtua tinggal di NTT.