Emosi Asila Maisa Dikatai 'Jijik' Avi Basalamah: Ketemu Sama Gue di Akhirat

Hairul Alwan Suara.Com
Selasa, 04 Juni 2024 | 07:24 WIB
Emosi Asila Maisa Dikatai 'Jijik' Avi Basalamah: Ketemu Sama Gue di Akhirat
Asila Maisa dan Avi Basalamah (instagram)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Anak presenter kondang Ramzi Geys Thebe atau yang lebih akrab disapa Ramzi yakni Asila Maisa, terbilang kerap dihujat netizen di media sosial.

Memulai karir sebagai penyanyi Asila Maisa mendapatkan banyak hate speech mulai dari caranya bernyanyi, attitude hingga pernah disebut orang ketiga dalam hubungan Lesti Kejora dan Rizky Billar.

Dikutip dalam akun YouTube Maia Estianty saat mengingat momen pembullyan tersebut sang ibu Avi Basalamah tak kuasa meluapkan emosinya. Ia paling tak terima saat anaknya dikatai 'jijik' dan mewanti-wanti pihak yang berkomentar itu bertemu di akhirat untuk mempertanggungjawabkan perkataannya.

Dalam video yang diunggah akun Instagram @pembasmi.kehaluan.reall, istri Ramzi tersebut mengatakan bila Asila tidak peduli dengan hujatan yang diterimanya.

"Asila gapapa, kita sampe kek gitu. Lu gak usah nyanyi lagi ya, gak siapa mereka don't care. Dia sih se don't care itu wak," ucap Avi.

"Asila gak mempan dihujat say, mommy belain," katanya.

Namun Avi mengaku masih merasa sakit hati dengan salah satu hinaan netizen yang dilontarkan kepada anaknya.

"Gapapa sih anak gue dihujat, gue dihujat asal jangan satu tuh yang gue sakit hati banget," ungkapnya.

"Apa tuh, nah nih emaknya ngomong nih," timpal Maia.

Baca Juga: Detik-detik Avi Basalamah Muak Asila Maisa Dikatain Menjijikkan, Gesturnya Disorot

"Pokoknya siapapun yang menulis itu saya sakit hati banget sama anda. Dia ngomong katanya ih lu tu jijik Asila," ucap Avi.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI