Suara.com - Giring Ganesha akhirnya kembali ke dunia musik, setelah beberapa waktu lalu fokus sebagai politikus. Comeback sebagai penyanyi, mantan vokalis Nidji itu sudah mulai rekaman.
Meski kini berstatus solo karier, Giring Ganesha tak menampik merindukan momen bersama Nidji. Mengingat, ia dan band yang membesarkan namanya tersebut pernah bersama 15 tahun lamanya.
"Paling dikangenin dari Nidji itu satu, adalah bikin lagu barengnya. Itu kangen banget," kata Giring Ganesha ditemui di Plaza Senayan, Jakarta Pusat pada Jumat (31/5/2024).
"Pas ngumpul, bikin lagu, itu adalah momen Magicnya," imbuh pelantun Laskar Pelangi ini.
![Giring Ganesha dan istri ditemui di BSD, Tangerang Selatan pada Sabtu (30/3/2024). [Suara.com/Rena Pangesti]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2024/03/31/65514-giring-ganesha-dan-istri.jpg)
Giring Ganesha bahkan masih mengingat secara detail, momen apa yang berkesan saat menciptakan lagu bersama Nidji.
"Kayak misalnya waktu kita ciptain Biarlah atau pas menciptakan Jangan Lupakan atau Menunggu Karma. Itu kan ada momen-momen yang dikangenin," tuturnya memaparkan.
Saat ini, Giring Ganesha juga sedang menciptakan lagu. Namun teman diskusinya sudah berubah.
"Sekarang nanya sama produser, Cynthia. Ya, so far happy aja sih," kata Giring Ganesha.
Tapi Giring Ganesha tetap tidak bisa menampik ada kerinduan untuk menciptakan lagu bersama Nidji lagi.
Baca Juga: Apesnya Istri Giring Nidji: Menangi Dapil Neraka Jateng, Tapi Gagal ke Senayan Karena PSI Melempem
![Randy, Ubay, Dan Rama Nidji saat dijumpai usai tampil di acara “Monday Replay” di Anjungan Sarinah, Jakarta Pusat, Senin (7/11/2022). [ANTARA/Lifia Mawaddah Putri]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2022/11/08/43684-band-nidji.jpg)
"At the same time, kangen juga lah bikin lagu sama Nidji. Karena nggak bisa dapetin momen itu lagi kalau nggak sama Nidji," ucap penyanyi 40 tahun tersebut.