Chandrika Chika Diduga Sudah Bebas dari Rehabilitasi Narkoba, Warganet Spill Si Selebgram Ada di Mall

Jum'at, 31 Mei 2024 | 11:29 WIB
Chandrika Chika Diduga Sudah Bebas dari Rehabilitasi Narkoba, Warganet Spill Si Selebgram Ada di Mall
Chandrika Chika. [Instagram]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Seperti diberitakan sebelumnya, Chandrika Chika ditangkap polisi di kawasan Setiabudi, Jakarta Pusat pada Senin (22/4/2024). Selain sahabat Billy Syahputra ini, ada lima orang lain yang ikut diciduk.

Chandrika Chika mengatakan, mengonsumsi narkoba karena terpengaruh lingkungan pergaulan.

Chandrika Chika rupanya sudah sekira satu tahun menggunakan barang haram tersebut. Atas perbuatannya ini, ia resmi sebagai tersangka.

Ancaman hukuman yang menanti Chika cs adalah kurungan penjara maksimal 4 tahun lamanya.

Chandrika Chika kemudian sempat ditahan di Mapolres Metro Jakarta Selatan. Ia akhirnya menjalani rehabilitasi di BNN Lido, Jawa Barat sejak Jumat (26/4/2024).

Hingga berita ini ditulis, belum ada klarifikasi terkait kebenaran apakah Chandrika Chika sudah bebas dari rehabilitasi atau belum.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI