Suara.com - Penyanyi Inggris-Albania, Dua Lipa, siap menggemparkan Kuala Lumpur dengan tur dunianya untuk mendukung album barunya, "Radical Optimism". Konsernya dijadwalkan pada tanggal 23 November di venue yang akan segera diumumkan.
Selain Kuala Lumpur, Jakarta juga menjadi bagian dari tur Asia Lipa bersama negara lainnya seperti Singapura, Manila, Tokyo, Taipei, Bangkok, dan Seoul. Namun belum diketahui kapan waktunya Dua Lipa akan konser di Indonesia.
Untuk diketahui, Lipa, peraih tiga penghargaan Grammy, selalu memiliki hasrat untuk musik sejak kecil. Pada usia 15 tahun, dia meyakinkan orang tuanya untuk pindah dari Kosovo ke London demi mengejar mimpinya menjadi penyanyi.
Kegigihan Lipa membuahkan hasil. Di tahun 2017, dia merilis album debutnya yang melahirkan hits tak terlupakan seperti "New Rules" dan "One Kiss".
Di tahun 2020, di tengah pandemi, Lipa menghadirkan "Future Nostalgia", album penuh semangat yang memuat lagu-lagu catchy seperti "Physical", "Don't Start Now", dan "Levitating".
Awal bulan ini, penyanyi berusia 28 tahun ini merilis "Radical Optimism" yang langsung menduduki puncak tangga lagu di 11 negara. Album ini, seperti dua album sebelumnya, menghadirkan musik energik dengan lagu-lagu seperti "Houdini", "Illusion", dan "Training Season".
"Musik dansa punya sejarah panjang dalam menciptakan ruang aman. Dan saya ingin mewujudkannya," ujar Lipa dalam wawancara dengan AP tentang album barunya.