Suara.com - Ria Ricis mengalami ujian lain, sang putri, Moana mengalami speech delay. Namun, selebgram 28 tahun ini tidak tinggal diam.
Ria Ricis memberikan segalanya untuk membantu stimulasi Moana agar lancar bicara. Dimulai dari berbagai sekolah hingga tenaga ahli untuk bocah yang akan berusia 2 tahun ini.
"Itulah kenapa saya masukin ke beberapa sekolah sama guru terapis dan dokter," kata Ria Ricis ditemui di Bintaro, Tangerang Selatan pada Sabtu (26/5/2024).
Setelah melalui proses tersebut, Ria Ricis menuturkan, perkembangan Moana. Di mana balita menggemaskan ini sudah bisa bicara banyak kata.
Baca Juga: Ceramah Soal Ujian Hidup, Ria Ricis Malah Diminta Introspeksi Diri
"Kondisi Moana Alhamdulillah lebih aktif, sudah bisa beberapa kata, kalimat dan memang terapi terus," ucap Ria Ricis.
Ria Ricis juga memasukkan Moana ke sekolah TK miliknya. Ini juga membantu menstimulasi sang putri untuk berbicara.
Oki Setiana Dewi mengatakan, tindakan Ria Ricis memang sebuah tindakan tepat. Sebab selain belajar, anak-anak juga bisa saling berinteraksi.
"Sekolah itu membantu..Menariknya saya baru tau dari terapis, sekolah ini penting untuk anak-anak yang speech delay, akhirnya jadi banyak bicara," ucap Oki Setiana Dewi.
Informasi anak Ria Ricis, Moana mengalami speech delay, hadir saat sang artis menjadi bintang tamu di acara FYP, Trans 7.
Baca Juga: Pesona Cowok Rp500 Juta, Momen Teuku Ryan Lap Keringat Bikin Salfok
Awalnya, Irfan Hakim bertanya soal kondisi Moana setelah orangtuanya berpisah.
"Udah nanya belum? Panggil papa, papa?" tanya Irfan Hakim dalam video yang dikutip dari kanal YouTube Trans 7, Jumat (17/5/2024).
Ria Ricis menjawab, Moana belum banyak bicara. Mengingat pula usia yang masih kecil.
"Belum, dia sih belum terlalu banyak bicara," kata Ria Ricis.
Namun sambil berbisik, Ria Ricis akhirnya mengungkap kondisi anaknya yang belum lancar bicara. "Dia kan agak speech delay," ucap adik Oki Setiana Dewi ini.