Suara.com - Nama Abdul Rozak atau yang akrap disapa Ayah Ojak sejak kemarin trending di sosial media. Ayah dari Ayu Ting Ting itu jadi trending lantaran videon viral dirinya saat menegur jemaah haji asal Malaysia yang diduga menghina Indonesia.
Pada video yang beredar viral itu, terlihat ayah Rozak mengamuk kepada jemaah asal Malaysia. Amukan ayah Rozak bukan tanpa sebab. Dari narasi pada video disebutkan bahwa orang Malaysia itu menyebut Indonesia sebagai negara miskin.
"Jangan menghina negara saya ya, kita ini Indonesia," ujar ayah Rozak sambil menunjuk orang Malaysia itu seperti dilihat dari video, seperti dikutip, Selasa (21/5).
Baca juga:
Baca Juga: Ayah Ojak Santai Tak Ambil Gaji PNS selama 9 Tahun, Menumpuk sampai Setengah Miliar
Ayah Rozak terlihat begitu emosi dengan ocehan orang Malaysia itu.
"Banyak orang sukses di Indonesia, nggak Malaysia aja," kata pensiunan PNS tersebut.
Ayah Rozak bahkan sampai harus ditenangkan oleh seorang laki-laki agar menjauh dari orang Malaysia itu. Ia pun kemudian berlalu dan menuju ke sang istri, Umi Kalsum.
Dalam video Umi Kalsum pun sempat memberikan komentarnya kepada sejumlah jemaah Malaysia.
"Orang Indonesia yang banyak. Gak boleh begitu, kita ini saudara, astagfirullah," kata Umi Kulsum.
Baca Juga: Digugat Cerai Wina Natalia, Anji Bagikan Momen Kebersamaan dengan Keluarga: Apapun Yang Terjadi...
Baca juga:
Aksi Ojak ayah Ayu Ting Ting itu pun mendapat banyak pujian dari netizen di platform sosial media. Bahkan siang tadi cuitan tentang aksi ayah Ayu Ting Ting itu jadi trending topic di platform sosial media X.
"Mantap ayah ojak," tulis salah satu netizen. "Depok Pride," sambung akun lainnya.
"menyala sampai kebakaran ayah rojak," timpal akun lainnya.
Pujian yang diterima oleh Rozak itu berbanding terbalik saat ia masih berstatus PNS. Mundur beberapa tahun ke belakang, ayah Ayu Ting Ting itu sempat jadi korban bully netizen di sosial media.
Pada 2017, netizen selalu ada celah untuk berikan komentarr pedas kepada Rozak. Misalnya saat ia dan keluarga besarnya liburan ke Yogyakarta pada 2017.
Kala itu, netizen geram dan mengkritik status Rozak yang masih jadi PNS. Pada unggahan akun Instagram Umi Kulsum, sejumlah netizen bahkan sampai tag akun Presiden Jokowi.
Pada unggahan itu, terlihat Umi Kulsum dan Rozak sedang duduk berdua. Keduanya kompak kenakan celana jeans dan kacamata hitam.
"Happy sma ayah dulu ahh (emoji)," tulis akun @mom_ayting92_ seperti dikutip.
Pada kolom komentar akun itu, netizen ramai-ramai berikan celoteh pedas.
"Bokap gua pns. Ketat banget setau gua. Ko ya ini enak amat. Para pns sejati apa gak iri nih. Hahaha," tulis akun @rez****
"Gak kerja pak ojak?? Enak yee pns depok kerjanya jalan jalan doang!!!" timpal akun lainnya.
"Ini si ojak katanya udah jadi PNS tapi kok kerjaan liburan mulu yaa tolong dong pak jokowi PNS satu nih ditanggapin @jokowi @komentatorpedas @dramakuin," tulis akun @ica****
Abdul Rozak saat menjadi PNS sempat berstatus sebagai sekretaris Lurah. Pada September 2020, Rozak putuskan untuk pensiun. Yang menarik, Ayah Rozak ternyata sejak 2011 sampai ia pensiun tak pernah mengambil gajinya.
"Iya dari tahun 2011 ibu sudah nggak pernah ngambil uang gaji PNS ayah," kata Umi Kalsum seperti dilihat dari video YouTube Qiss You TV.