Suara.com - Sosok Fenny Frans belakangan menuai sorotan publik usai pergoki suaminya yang selingkuh dengan Asisten Rumah Tangga-nya sendiri.
Melalui sebuah unggahanakun media sosial miliknya, Fenny Frans mengungkapkan insiden perselingkuhan yang melibatkan suaminya di rumah mereka sendiri.
Fenny Frans dikenal sebagai seorang pengusaha dan pemilik bisnis skincare yang berasal dari Makassar, Sulawesi Selatan.
Unggahan mengenai perselingkuhan tersebut dipostingkan di akun Instagram @fennyfransff pada Sabtu (18/5/2024) lalu, seperti yang dilaporkan oleh Suara.com.
Kejadian ini diduga bukan pertama kali terjadi lantaran Fanny menyebut, sebelumnya ia berpisah dengan suami karena sifat buruknya.
Dalam unggahannya, Fenny menulis, "Kejadian 12 tahun lalu terulang kembali di mana perpisahan pada saat itu tidak mengubah sifat buruk suami saya." Ia melanjutkan, "Dia adalah Mamli, pembantu rumah tangga saya, yang berselingkuh dengan suamiku di rumah saya, di kamar saya, di setiap sudut rumah saya bahkan saat saya berada di rumah."
Tidak hanya itu, selingkuhan suaminya diduga juga mencuri uang Fenny dengan jumlah yang fantastis, yakni Rp700 juta.
Profil Fenny Frans
Awalnya, Fenny hanya seorang ibu rumah tangga biasa. Namun, sambil menjalankan peran sebagai ibu dan istri, Fenny mulai menjual pakaian sambil membantu suaminya yang bekerja sebagai sopir angkot bernama Atox Sila yang menikah pada 2001 silam.
Tidak menyerah dengan kondisi, Fenny berhasil mengembangkan bisnisnya di bidang kosmetik. Kesuksesannya membuatnya dijuluki sebagai Sultan Makassar. Ketika menjadi kaya, Fenny juga dikenal sebagai seorang dermawan.