Meski sudah belasan tahun menjadi penyanyi, Kyuhyun Super Junior tetap merasa gugup. Sebab ia menyanyikan dalam bahasa Indonesia.

"Sejujurnya karena ini pertama kali, aku takut salah hafalnya. Jadi aku agak deg-degan," kata penyanyi di bawah agensi Atenna ini.
"Walaupun jelek kalian jangan 'huuu' gitu ya," imbuhnya sambil memeragakan jempol tangannya ke bawah sebelum bernyanyi.
Tapi saat bernyanyi, kekhawatiran Kyuhyun tidak terbukti. Penyanyi kelahiran Seoul, Korea Selatan itu fasih menyanyikan lagu Mahalini, Sisa Rasa.

"Bagaimana tadi? Baik? Mirip orang Indonesia nggak?" tanya Kyuhyun.
Para penggemar yang memadati Tennis Indoor Senayan pun berucap "Ya!!!".
Setelah menyanyikan lagu Sisa Rasa, Kyuhyun Super Junior teringat lagi nama panggilannya di Indonesia.
Ia pun bertanya kepada penggemar, siapa nama panggilan tersebut. Mereka lantas menjawab, "Hotman!"

Ya, sebagai informasi, Kyuhyun bersama member Super Junior memang memiliki nama Indonesia.
Seperti diantaranya Leeteuk yang dipanggil Kadir, Eunhyuk sebagai Eko, Donghae yang memilih Dimas hingga Siwon yang senang dipanggil Agung.