"Tapi sekarang udah beda. Pasti kalau orang tua tuh yang ditanya bukan mobil, bukan rumah. Yang ditanyain 'Fi anak lu udah bisa apa? Fi anak lu bahagia gak?'," ucap Raffi Ahmad.
Oleh karena itu, suami Nagita Slavina tersebut berpesan kepada Rizky Febian dan Mahalini agar tidak melupakan orang tua masing-masing.

"Jadi meskipun kalian udah punya rumah tangga, tapi jangan dilupain orang tua kalian yang masih ada," tutur Raffi Ahmad, dilansir dari Instagram @santykafauziah pada Sabtu (18/5/2024).
Di samping itu, Raffi Ahmad juga berpesan kepada Rizky Febian dan Mahalini untuk saling menjaga satu sama lain dalam babak kehidupan baru sebagai suami-istri.
"Pesannya buat Rizky Febian, jagalah istrimu karena istrimu adalah 'Mahal ini'. Mahalini juga harus jaga suaminya karena suamimu 'rezeki' untuk dirimu," pungkas Raffi Ahmad.