Sama-sama Bela Ustaz Adi Hidayat, Intip Pendidikan Ifan Seventeen dan Arie Untung yang Lulus dari Universitas Ternama

Kamis, 16 Mei 2024 | 13:19 WIB
Sama-sama Bela Ustaz Adi Hidayat, Intip Pendidikan Ifan Seventeen dan Arie Untung yang Lulus dari Universitas Ternama
kolase foto Arie Untung dan Ifan Seventeen (Instagram/@ariekuntung/@ifanseventeen)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Arie Untung dan Ifan Seventeen merupakan dua nama artis yang bergerak cepat memasang badan membela ustaz Adi Hidayat dari komentar negatif.

Seperti diektahui, ustaz Adi Hidayat tengah santer diterpa komentar tidak sedap lantaran terlibat dalam polemik hukum musik dalam Islam.

Dikutip pada Kamis (16/5/2024), berikut adalah perbandingan latar belakang pendidikan Arie Untung dan Ifan Seventeen yang bergerak cepat pasan badan untuk ustaz Adi Hidayat.

Arie Untung

Arie Untung [Instagram/@ariekuntung]
Arie Untung [Instagram/@ariekuntung]

Pemilik nama asli Arie Kuncoro Untung diketahui pernah menempuh pendidikan tinggi di kampus ternama di Indonesia.

Menurut riwayat yang diperoleh, suami Fenita Arie tersebut merupakan lulusan dari Fakultas Ilmu Komunikasi dengan jurusan Broadcasting.

BACA JUGA: Ustaz Adi Hidayat Dikafirkan karena Pendapatnya Soal Musik, Arie Untung Sedih: Seolah Gak Layak Surga

Di samping itu, Arie Untung juga diriwayatkan berhasil menyelesaikan pendidikan tingginya dengan predikat cumlaude.

Ifan Seventeen

Ifan Seventeen [Instagram]
Ifan Seventeen [Instagram]

Menurut laman PDDikti, Ifan Seventeen melanjutkan studi ke Universitas Gadjah Mada (UGM) pada tahun 2001. Dia mengambil program studi Keuangan.

Kendati demikian, pemilik nama asli Reifian Fajarsyah itu mengundurkan diri dari kampus tersebut setelah berkuliah selama 9 semester.

BACA JUGA: Ifan Seventeen Sedih Musik Diharamkan sampai Gurunya Dikafirkan, Cak Imin Kasih Komentar Tegas

Mantan suami mendiang Ghea Astrid Gayatri kembali berkuliah di tahun 2014. Kali ini, dia mengambil jenjang sarjana di kampus STIE ISM dengan program studi Manajemen.

Selang dua tahun kemudian, Ifan Seventeen meraih gelar sarjana di kampus tersebut selepas berkuliah selama 6 semester.

Ambarudin
Semoga Allah memberikan hidayahnya kepada kita semua aamiin.
Abu
Yg Haram ya haram Yg halal ya halal
2 komentar disini >

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI