Biodata dan Fakta Andre Talabessy, Sosok yang Benarkan Kehamilan Syahrini

Ismail Suara.Com
Kamis, 16 Mei 2024 | 08:00 WIB
Biodata dan Fakta Andre Talabessy, Sosok yang Benarkan Kehamilan Syahrini
Biodata dan Fakta Andre Talabessy (Instagram/@andre_talabessy)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Andre Talabessy mengungkap kebenaran kabar kehamilan Syahrini setelah lima tahun menikah dengan Reino Barack. Dia merupakan sahabat sekaligus pelatih tinju Reino Barack.

Selain pelatih tinju, Andre Talabessy ternyata juga seorang pastor. Bahkan dia sempat mencuri perhatian setelah menikahkan Jessica Iskandar dan Vincent. 

Penasaran seperti apa sosok Andre Talabessy? Berikut ulasannya.

Biodata Andre Talabessy

Biodata dan Fakta Andre Talabessy (Instagram/@andre_talabessy)
Biodata dan Fakta Andre Talabessy (Instagram/@andre_talabessy)

Dikenal sebagai pastor, Andre Talabessy lebih dulu mengawali kariernya sebagai petinju profesional. Hingga kini Andre masih melatih Muay Thai dan Boxing.

Blade Muay Thai Boxing merupakan sasana berlatih tinju yang didirikan Andre Talabessy. Sederet prestasi yang diraihnya membuat sederet artis tak ragu meminta Andre sebagai pelatih pribadi.

Dari 29 pertandingan, Andre Talabessy berhasil memenangkan 23 kali, sisanya masing-masing seri dan kalah 3 kali. Di antaranya Andre menjadi juara Sabuk KONI, Sabuk Emas RCTI, dan Sabuk TVRI sehingga menduduki peringkat 1 di Asia.

Setelah pensiun sebagai petinju, Andre Talabessy rupanya sempat tak tahu harus melakukan apa. Andre kemudian menjadi petugas keamanan alias security sekitar tiga tahun.

Namun karena bekerja tidak sesuai hobi, Andre Talabessy merasa stres. Namun semua itu dilakukan Andre untuk menafkahi keluarga kecilnya.

Baca Juga: Kehamilan Syahrini Dikonfirmasi Langsung Reino Barack: Terima Kasih Doanya

Berdasarkan bio Instagram pribadinya, @andre_talabessy, Andre Talabessy merupakan pastor dan gembala sidang di GBI Permata Kemah Daud dengan gelar Sarjana Theologia (S.Th.)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI