Tak Tahan Difitnah, Sarwendah Layangkan Somasi kepada 5 Akun TikTok

Rabu, 15 Mei 2024 | 13:38 WIB
Tak Tahan Difitnah, Sarwendah Layangkan Somasi kepada 5 Akun TikTok
Sarwendah dan kuasa hukum, Chris Sam Siwu saat melayangkan somasi terbuka kepada akun-akun TikTok yang mencibir kedekatannya dengan Betrand Peto di kawasan Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Rabu (15/5/2024). [Suara.com/Tiara Rosana]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sarwendah tampaknya sudah gerah dengan komentar warganet yang mencibir tentang kedekatannya dengan sang anak, Betrand Peto.

Hari ini, Rabu (15/5/2024) Sarwendah didampingi kuasa hukumnya, Chris Sam Siweu dan Abraham Simon akhirnya melayangkan somasi terbuka untuk lima akun TikTok yang sudah kelewatan memfitnah dirinya.

"Somasi terbuka bertindak untuk dan atas nama klien kami Sarwendah, dengan ini kami menyampaikan somasi terbuka sebagai tindaklanjut atas dugaan adanya informasi atau informasi elektronik yang merusak nama baik dan harga diri klien kami," kata Abraham Simon saat membacakan lembar somasi di kawasan Kebon Jeruk, Jakarta Barat.

Sarwendah saat melayangkan somasi terbuka kepada akun-akun TikTok yang mencibir kedekatannya dengan Betrand Peto di kawasan Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Rabu (15/5/2024). [Suara.com/Adiyoga Priyambodo]
Sarwendah saat melayangkan somasi terbuka kepada akun-akun TikTok yang mencibir kedekatannya dengan Betrand Peto di kawasan Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Rabu (15/5/2024). [Suara.com/Tiara Rosana]

Somasi tersebut dilayangkan kepada para akun TikTok yang sudah menuliskan komentar fitnah maupun konten yang merugikan Sarwendah serta Betrand Peto.

BACA JUGA: Sebelum Pisah Rumah, Sarwendah Pernah Keluhkan Kesibukan Ruben Onsu Sampai Jarang Pulang

"Berupa gambaran atau tulisan yang dituduhkan atau fitnah kepada klien kami dengan maksud diketahui umum dan merugikan klien kami yang diduga pemilik akun TikTok diantaranya cancer @andai0506; sukabakso @_ayya04; jayamulya@kobil; fullcekbio, @full.cek.bio; dan akun J2_p @J2_hps," terang Abraham Simon. 

Dengan somasi tersebut, Sarwendah menuntut permohonan maaf terbuka dari kelima pemilik akun itu. Dia ingin orang-orang yang memfitnahnya muncul ke publik dan mengakui kesalahannya dalam waktu tiga hari ke depan.

BACA JUGA: Ruben Onsu Buka Suara Soal Nasib Rumah Tangganya dengan Sarwendah

"Menyampaikan permintaan maaf kepada klien kami secara terbuka dalam waktu 3x24 jam sejak somasi terbuka ini disampaikan," ucap Abraham.

Selain maaf, istri Ruben Onsu itu juga meminta akun-akun tersebut menghapus semua komentar jahat dan konten-konten tentang dirinya dan Betrand Peto. 

Dan bila apabila lima pemilik akun itu tak mengindahkan permintaan Sarwendah dalam somasinya, perempuan 34 tahun itu tak segan melaporkan orang-orang tersebut ke polisi.

Ruben Onsu dan Sarwendah (Instagram)
Ruben Onsu dan Sarwendah (Instagram)

"Menghapus tulisan atau gambar atau foto dan atau video yang berisi tuduhan atau fitnah yang menyerang kehormatan atau merusak harga diri klien kami," tuturnya.

"Dan apabila belum ada realisasi sampai batas waktu yang disebutkan di atas maka klien kami akan menggunakan hak sebagai warga negara untuk mengambil langkah hukum dengan mengajukan laporan pidana melalui Kepolisian RI," sambung Abraham. 

Sarwendah lalu menjelaskan alasannya akhirnya bertindak tegas. Kata dia, sudah tahunan dia bersikap sabar menghadapi semua fitnahan soal hubungannya dengan sang putra angkat.

BACA JUGA: Pisah Rumah dengan Ruben Onsu, Sarwendah dan Betrand Peto Muncul Pamer Kedekatan

"Karena ini masalah sudah bergulir lama sekali dan akhirnya saya memberanikan diri untuk mengambil tindakan tegas. Kenapa tegas? Karena berita ini sudah berlarut terlalu lama dan sudah sangat menggangu saya dan mengganggu anak-anak saya, juga karena posisinya saya juga harus menjaga mental anak-anak saya," ucap Sarwendah. 

Sebagaimana diketahui, sebelumnya Sarwendah juga sudah menegur akun TikTok yang berkomentar buruk tentangnya dengan Betrand Peto. 

Saat itu dia mengancam akan menyerahkan nama akun tersebut kepada kuasa hukumnya dan ucapan tersebut dia wujudkan hari ini.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI