Suara.com - Kabar mengenai kehamilan Syahrini baru-baru ini dibongkar oleh kerabat Reino Barack, Andre Talabessy. Lewat unggahan di akun instagram peribadinya, Andre Talabessy mengisyaratkan bahwa Syahrini tengah berbadan dua.
"Banyak orang mengatakan begini: tidak mungkin ibu incess mengandung. Tidak mungkin ibu incess mengandung," tulisnya, sembari mengunggah foto Syahrini yang tampak seperti tengah mengandung.
Menurut Andre Talabessy, jika Tuhan berkehendak makan bukannya tidak mungkin pelantun Kau yang Memilih Aku itu akhirnya mengandung.
"Kalau Tuhan mengatakan mungkin tidak ada seorang manusiapun yang menghalanginya," katanya.
Tak lupa, ia pun memberu ucapan selamat kepada Syahrini dan juga Reino Barack. Ucapan selamat itu seolah menegaskan bahwa saat ini Syahrini tengah mengandung anak Reino Barack.
"Selamat buat ibu incess dan pak RB atas dikaruniakan anak oleh Tuhan," katanya.
"Saya sangat senang mendengar dan melihat ibu incess sudah mengandung," lanjut Andre Talabessy.
Bahkan, pria yang merupakan pelatih tinju Reino Barack itupun mengaku sudah tak sabar ingin menggendong anak Syahrini dan Reino.
"Saya tidak sabar untuk menggendong ponakan saya," katanya.
Baca Juga: Tak Selalu Berisiko, Hamil Saat Usia di Atas 40 Tahun Seperti Syahrini Juga Ada Manfaatnya
Sayangnya, usai membongkar kabar bahagia tersebut, Andre Talabessy lantas menutup kolom komentar di unggahannya. Sementara Syahrini dan Reino Barack, hingga saat ini belum memberikan klarifikasi apapun soal kabar kehamilan Syahrini.