![Ayu Ting Ting ditemui di rumahnya kawasan Depok, Jawa Barat pada Sabtu (4/5/2024) [Suara.com/Rena Pangesti]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2024/05/04/76288-ayu-ting-ting.jpg)
"Masih ingat waktu di pernikahan Atta Aurel, waktu itu Ayu hanya diam mematung saat berpapasan dengan Nagita yang bertegur sapa dengan teman sesama artis, dan Ayu dicibir oleh netizen. Daripada hal tersebut terulang kembali, lebih baik tidak datang," sambungnya.
Penjelasan tersebut disetujui oleh banyak warganet lainnya. Mereka juga paham dengan situasi yang harus dihadapi Ayu Ting Ting jika hadir di acara tersebut.
Kendati demikian, hal tersebut masih merupakan asumsi warganet. Ayu Ting Ting sendiri belum menjelaskan alasannya tak hadir di pernikahan Rizky Febian dan Mahalini.
Sebagaimana diketahui, beberapa tahun silam tersebar rumor bahwa Ayu Ting Ting dan Raffi Ahmad pernah menjalin hubungan gelap di belakang Nagita Slavina.
Meskipun gosip tersebut tak pernah dikonfirmasi kebenarannya, namun sejak itu hubungan Ayu Ting Ting dan Raffi Ahmad serta Nagita Slavina menjadi dingin dan kaku.