Selain turunkan berat badan, bintang film "Danur" itu juga mengaku menjaga pola makannya. Dia sengaja makan banyak protein agar tubuhnya kuat saat lari.
![Prilly Latuconsina [Instagram/@prillylatuconsina96]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2024/04/23/69504-prilly-latuconsina-instagramatprillylatuconsina96.jpg)
"Persiapannya makan lebih banyak protein supaya lebih kuat. Pokoknya aku jaga pola makan sehat aja sih sebelum event ini," imbuhnya.
Sebagai informasi, acara "Temu-Run 5K" merupakan event yang dibuat sebagai ajang promosi film horor "Temurun" besutan rumah produksi Sinemaku Pictures.
Nantinya para peserta acara lari tersebut bakal melintasi jalan sejauh lima kilometer yang dipenuhi dengan elemen horor dari film "Temurun".