Rachel Vennya dan Ziva Magnolya Akhirnya Bertemu: Anak Ketemu Emaknya

Minggu, 12 Mei 2024 | 08:30 WIB
Rachel Vennya dan Ziva Magnolya Akhirnya Bertemu: Anak Ketemu Emaknya
Potret Rachel Vennya dan Chava (Instagram/@rachelvennya)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Rachel Vennya dan Ziva Magnolya akhirnya bertemu. Kemiripan keduanya pun kembali disorot warganet.

Momen pertemuan Rachel Vennya dan Ziva Magnolya terjadi di pesta pernikahan Mahalini dan Rizky Febian. Dalam video beredar, tampak Rachel Vennya menyapa lebih dulu pelantun 'Peri Cintaku' itu.

Rachel kemudian mengajak Ziva Magnolya bertemu dengan anak perempuannya, Aurorae Chava Al Hakim. Tampaknya, baik Ziva maupun Rachel penasaran dengan kemiripan keduanya.

"Ayo dong. Aku pengin deh ketemu mereka, sumpah. Bener nggak sih, main-main," kata Ziva Magnolya dikutip dari TikTok @woahjipa, Sabtu (11/5/2024).

"Kayak pengin disatuin (disandingkan) bener nggak sih mirip? Gitu ya," sahut Rachel Vennya.

Ziva lantas membenarkan hal tersebut. Ia kemudian berseloroh jika mungkin sikap kekanak-kanakannya masih mirip.

"Iya kayaknya kelakuannya deh," kata Ziva.

Warganet langsung ramai mengomentari pertemuan Ziva Magnolya dan Rachel Vennya. Ada juga yang menyebut, Ziva dan Rachel juga mirip.

"Rachel ama Ziva aja mirip," komentar @suk***.

"Njip ketemu emaknya," balas @sys***.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI